Rabu, 24 November 2021 23:58

Melihat dari Dekat Serbuan Vaksinasi Lantamal VI; Inisiatif Santri, Lansia 93 Tahun, hingga Tukang Gali Kubur

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Wanita lansia berusia 93 tahun yang ikut vaksinasi di Lantamal VI Makassar. (Foto: Dok Lantamal VI)
Wanita lansia berusia 93 tahun yang ikut vaksinasi di Lantamal VI Makassar. (Foto: Dok Lantamal VI)

Tekad untuk menghadirkan herd immunity begitu kuat. Lantamal VI sengaja mengambil "jatah" di wilayah pesisir dan kepulauan. Mereka menyebutnya serbuan vaksinasi maritim.

Kalau ada penghargaan untuk lembaga penyelenggara vaksinasi, Lantamal VI bisa jadi salah satu nominasinya.

Serbuan vaksinasi Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) VI Makassar belum berhenti. Malah kian gencar. Sasarannya bervariasi.

Tekad untuk menghadirkan herd immunity begitu kuat. Lantamal VI sengaja mengambil "jatah" di wilayah pesisir dan kepulauan. Mereka menyebutnya serbuan vaksinasi maritim.

Baca Juga : PPKM Dicabut, Dinkes Sulsel Minta Masyarakat Tetap Vaksinasi Covid-19

Vaksinasi sampai dilakukan secara door to door di Pulau Barrang Caddi, Kota Makassar. Petugas mendatangi langsung rumah-rumah warga seperti terlihat Senin (8/11/2021) lalu.

Selain dipusatkan di kantor Kelurahan Barrang Caddi, vaksinasi juga menyasar rumah-rumah warga.

"Melalui vaksinasi door to door, diharapkan dapat meningkatkan partisipasi masyarakat khususnya yang belum menerima dosis vaksin pertama maupun dosis vaksin kedua,” ujar kepala Dinas Kesehatan Lantamal VI, Letkol Laut (K) David Langgeng, MT.

Baca Juga : Presiden Jokowi Vaksinasi Booster Pakai IndoVac, Menkes Budi: Sangat Ampuh

Koordinator pelaksana vaksinasi, Kasubdis Kesum Diskes Lantamal VI Mayor Laut (K) drg Richard Tetelepta, SpPros menyampaikan, vaksinasi dilaksanakan dengan protokol kesehatan secara ketat dan sesuai tahapan.

Peserta menjalani proses pendaftaran, pengecekan tekanan darah, suhu tubuh, dan skrining kesehatan sesuai standar Kemenkes RI.

“Setelah tidak ditemukan kendala pada kesehatannya, kemudian warga
baik yang mendaftar di kantor kelurahan maupun yang kami laksanakan
door to door ini, menerima suntikan vaksin jenis Sinovac dan Astrazeneca, baik itu vaksinasi tahap pertama maupun kedua dan dilanjutkan dengan observasi,” tambah Mayor Laut (K) drg Richard.

Baca Juga : Pakai IndoVac, Presiden Jokowi Resmi Vaksin Covid-19 Dosis Keempat

Vaksinasi ini turut disaksikan Camat Kepulauan Sangkarrang Drs H Akbar Yusuf, MSi, Sekcam Kecamatan Kepulauan Sangkarrang Sitti Zubaedah, dan Lurah Pulau Barrang Caddi Kecamatan Kepulauan Sangkarrang M Sahryd, SSos.

Lansia 93 Tahun

Salah satu yang menarik dalam serbuan vaksinasi maritim adalah tingginya semangat warga. Itu dibuktikan dengan hadirnya seorang wanita lansia berusia 93 tahun.

Baca Juga : Pandemi Covid-19 Belum Berakhir, Ahli Epidemiologi Imbau Masyarakat Lengkapi Vaksinasi

Wanita lansia itu mendatangi lokasi vaksinasi di SPBU Pannampu Jalan Tinumbu, Kamis,(18/11/2021).

Letda Laut (K) D Saputra Petugas Dinas Kesehatan (Diskes) Lantamal VI mengaku, pihaknya membuka layanan vaksin di SPBU Pannampu sebagai wujud mendekatan layanan vaksin yang memudahkan masyarakat bisa mendaftarkan dirinya mengikuti vaksin gratis dengan syarat yang sangat mudah hanya dengan KTP ataupun membawa KK.

SPBU ini salah satu lokasi yang ramai peserta karena letaknya yang strategis. Selain tempat pengisian bahan bakar minyak, juga terdapat Pasar Pannampu di depannya yang setiap hari ramai pedagang dan pengunjung.

Baca Juga : Peduli Kebersihan, Danlantamal VI Pimpin Bersih-Bersih Pantai

Diskes Lantamal VI menyiapkan sedikitnya 10 petugas vaksin yang bertugas setiap hari dengan sangat ramah menyapa setiap warga yang mendatangi tempat vaksin di SPBU Pannampu ini.

Tak hanya lansia, serbuan vaksinasi maritim ini juga diramaikan tukang gali kubur. Khususnya yang bertugas di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Islam Beroanging Pasar Panampu.

Ada enam tukang gali kubur TPU Islam Beroanging Pasar Panampu yang ikut vaksinasi, Jumat (19/11/2021). Mereka tampak bersemangat mengikuti vaksinasi.

Baca Juga : Peduli Kebersihan, Danlantamal VI Pimpin Bersih-Bersih Pantai

Selain sebagai petugas jasa pemakaman di TPU Islam Beroanging, mereka juga merupakan petugas pemulasaran jenazah pasien Covid-19 dan penjemput jenazah Covid-19 di pemakaman khusus Covid-19 Provinsi Sulsel di Macanda.

Serbuan vaksinasi TNI AL menyiapkan sedikitnya 10 petugas kesehatan setiap hari. Mereka selalu ramah menyapa serta melayani setiap warga yang mendatangi tempat vaksinasi Lantamal VI.

Baca Juga : Peduli Kebersihan, Danlantamal VI Pimpin Bersih-Bersih Pantai

Santri Tak Mau Kalah

Tak mau kalah dengan lansia dan tukang gali kubur, seorang santri juga bersemangat ikut vaksinasi. Salah satunya, AM Putra Arung. Santri Pondok Pesantren Tahfidz Qur'an Nahdlatul Qurra Wal Huffadz Kota Makassar.

Santri yang kini sedang menyelesaikan hafalan Qur'annya ini mengaku sengaja memilih tempat vaksin di markas TNI AL Makassar.

Baca Juga : Peduli Kebersihan, Danlantamal VI Pimpin Bersih-Bersih Pantai

Dia disambut di meja pendaftaran khusus oleh Munardi dari Dinas Kesehatan Angkatan Laut.

Arung mengaku minta izin ke pengelola pondok untuk ikut vaksinasi di markas TNI AL. Ia juga tidak lupa minta izin kepada kedua orang tuanya yang juga sangan mendukung kemauan Arung untuk ikut vaksinasi.

 

#vaksinasi covid-19 #Lantamal VI Makassar