Kamis, 14 Oktober 2021 19:06

Dosen Farmasi UMI Latih Siswa SD Buat Sabun Cuci Tangan Antibakteri Sekaligus Melembutkan Kulit

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Dosen Farmasi UMI Latih Siswa SD Buat Sabun Cuci Tangan Antibakteri Sekaligus Melembutkan Kulit

Sabun ini diperkaya dengan sari jeruk nipis dan lidah buaya. Sangat bermanfaat sebagai antibakteri dan moisturizer alias melembutkan kulit.

RAKYATKU.COM -- Langkah kreatif dilakukan Lembaga Pengabdian kepada Masyarakat (LPkM) UMI. Melatih murid SD membuat sabun cuci tangan.

Mencuci tangan dengan sabun jadi bagian dari protokol kesehatan selama pandemi Covid-19.

Tim dosen Laboratorium Kimia Farmasi Fakultas Farmasi yang diketuai Rahmawati turun langsung ke SD Negeri 29 Banyuanyara, Sanrobone, Kabupaten Takalar.

Baca Juga : PkM Dosen Farmasi UMI: Produksi Kerupuk Bawang Sehat Bergizi Berbahan Tepung Ampas Tahu

Pelatihan yang digelar pada 5 Oktober 2021, melibatkan siswa kelas enam dan para guru selaku mitra pengabdian.

Mereka membuat sabun cuci tangan cair yang diberi nama "Je-Li".

Baca Juga : Dosen Fakultas Farmasi UMI Buat Inovasi Kit Skoring

Sabun ini diperkaya dengan sari jeruk nipis dan lidah buaya. Sangat bermanfaat sebagai antibakteri dan moisturizer alias melembutkan kulit.

Tim dosen berharap, mitra pengabdian dapat membuat sendiri sabun cair cuci tangan untuk digunakan sehari-hari di sekolah dalam rangka peningkatan kualitas kebersihan dan kesehatan siswa di sekolah tersebut.

Selain apt Rahmawati, SSi, MSc, ikut serta dalam kegiatan ini apt A Muflihunna, SSi, MSi dan apt St Maryam, SSi, MSc.

#Fakultas Farmasi UMI