Senin, 30 Agustus 2021 17:44

Kenyamanan Pasien Covid di Atas Isolasi Apung KM Umsini jadi Perhatian Nasional dan Internasional

Trio Rimbawan
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Dirjen Kementrian Perhubungan dan Kelautan RI, R. Agus H Purnomo dan Wali Kota Makassar,  Moh Ramdhan Pomanto saat meninjau langsung isolasi apung KM Umsini beberapa waktu lalu.
Dirjen Kementrian Perhubungan dan Kelautan RI, R. Agus H Purnomo dan Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto saat meninjau langsung isolasi apung KM Umsini beberapa waktu lalu.

Ada tiga konsep yang ditanamkan dalam isolasi apung yakni recovery (penyembuhan), training motivasi dan rekreasi. Jadi, pasien akan cepat sembuh karena merasa nyaman. Selain itu konsep isolasi apung ini lebih murah dan hemat dibanding tempat isolasi di hotel.

RAKYATKU.COM,MAKASSAR-Program isolasi apung KM Umsini yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kota Makassar bekerjasama dengan PT Pelni, kini jadi perbincangan hangat dan telah dipublikasikan di media-media nasional ataupun media internasional.

Contohnya, seperti yang ditulis media insternasional reuters dengan judul "Indonesian Ferry Turns Floating Isolation Centrer for COVID-19 Patients".Menyusul sejumlah media asing seperti media Singapura The Straits Times, media Malaysia malaysia.syafaqna.com yang mengutip reuters.

Seperti diketahui Isolasi Apung Terpadu Pemkot Makassar menyediakan 785 kamar bagi pasien Covid-19.

Baca Juga : Sandarnya Kembali Isolasi Apung KM Umsini

Diatas kapal KM Umsini puluhan pasien covid 19 yang bergejala ringan tampak begitu enjoy dan nyaman. Bahkan, dari informasi yang diterima penulis bahwa pasien di atas kapal itu rata-rata cepat sembuh karena mereka merasa sangat nyaman.

Kendati demikian saat pertama kali isolasi apung KM Umsini ini diresmikan, tidak mudah bagi pemerintah menyakinkan warga atau pasien covid untuk menjalani perawatan di atas kapal. Bagaimana tidak inovasi yang dicetuskan oleh Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto alias Danny Pomanto ini bisa dibilang adalah hal yang baru.

Bahkan, selaku wali kota Danny memberikan instruksi kepada Camat dan Lurah bahwa jika ada warga yang bergejala ringan terpapar covid 19,itu sebaiknya dirawat di atas isolasi apung KM Umsini. Inilah yang menjadi tantangan tersendiri bagi pemerintah kota dalam upaya menangani virus Covid 19. Dimana mereka meyakinkan masyarakat bahwa dirawat diatas kapal isolasi apung begitu nyaman dan cukup terjamin.

Baca Juga : Isolasi Apung KM Umsini Resmi Ditutup, 275 Pasien Covid-19 yang Dirawat Semuanya Sembuh

Hasilnya, Kapal Motor Penumpang (KM) Umsini milik PT Pelni yang dialihfungsikan sebagai tempat isolasi apung terpadu bagi pasien Covid 19 di kota Makassar, rupanya terbukti menjadi pencontohan nasional dan jadi pemberitaan di dunia Internasional.

Sementara itu, saat penulis mendengarkan komentar dari pasien covid di isolasi apung KM Umsini mereka semua rata-rata merasa nyaman dan terhibur. Pasalnya, tempatnya bagaikan berlibur dipantai dan suasananya cukup enjoy.

Bagaimana tidak kebutuhan pasien diatas kapal apung sangat terjamin. Mulai dari makanan, obat-obatan, vitamin serta olah raga juga lebih baik karena setiap hari petugas kesehatan di atas kapal melakukan prgram senam bersama setiap pagi. Belum lagi pemandangan di sekitar juga sangat mendukung, mulai dari melihat senja nan indah di pagi hari maupun saat sore hari. Pasien bisa langsung melihat jelas keindahan panorama disekitar pantai losari dan sunset yang menakjubkan hati.

Baca Juga : Isolasi Apung Akan Berakhir, Wali Kota Makassar: Ini Program yang Sangat Berhasil

Hal inilah yang membuat pasien covid diatas kapal KM Umsini cepat sembuh dari covid 19. Sebab imun mereka kemungkinan besar cepat bugar kembali karena merasa enjoy dan pola hidup sehat mereka dijaga dengan baik.

Salah seorang pasien covid yang dirawat di isolasi apung KM Umsini, Ahmad Danial, ia mengaku bahwa sangat nyaman dan enjoy saat berada di atas kapal isolasi apung KM Umsini.

" Nyaman dirawat disini (isolasi apung) enak makananya sama cemilannya. Mau mandi ada air hangat dan air dingin, kita juga disiapkan masker yang banyak serta tempatnya sejuk karena ber-AC, "aku Ahmad.

Baca Juga : KM Umsini Ternyata Tidak Gratis, Dirut PT Pelni Temui Wali Kota Makassar di Rumah Pribadi

Selain itu, ia juga menjelaskan bahwa pelayanan petugas kesehatan dan dokter di kapal isolasi apung tersebut sangat terjamin.

"Dokternya 24 jam. Setiap ada keluhan langsung ditanggapi dengan cepat. "jelasnya.

Ada tiga konsep yang ditanamkan dalam isolasi apung yakni recovery (penyembuhan), training motivasi dan rekreasi. Jadi, pasien akan cepat sembuh karena merasa nyaman. Selain itu konsep isolasi apung ini lebih murah dan hemat dibanding tempat isolasi di hotel.

Baca Juga : Danny Paparkan Strategi Penanganan Covid 19 di Makassar pada Dirjen Hubungan Laut RI

Dalam pantauan beberapa hari setelah KM Umsini difungsikan sebagai isolasi apung, pasien covid 19 yang dirawat diatas kapal tersebut sangat enjoy.Inovasi Danny Pomanto yang bekerjasama dengan PT Pelni ini dinilai sangat efektif dimasa pandemi. Dimana para pasien covid 19 yang positif dengan gejala ringan bisa melakukan isolasi yang menyenangkan.

Tidak hanya itu, program isolasi apung KM Umsini jadi percontihan nasional.

Pelni mulai Minahasa utara, Bitung, Sorong dan Belawan menyusul Jayapura akan mulai menerapkan program isolasi apung bagi pasien covid 19 . Namun, yang pasti tentu semua pihak berharap agar virus Covid 19 segera usai dari ibu pertiwi indonesia.

Baca Juga : Danny Paparkan Strategi Penanganan Covid 19 di Makassar pada Dirjen Hubungan Laut RI

*Feature

#Isolasi Apung KM Umsini