Minggu, 08 Agustus 2021 17:05

Ini Daftar 13 Anggota Tim Formatur MUI Sulsel

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Ini Daftar 13 Anggota Tim Formatur MUI Sulsel

Tim formatur mewakili dewan pertimbangan, ketua umum dan sekum demisioner, perwakilan MUI kabupaten/kota, unsur perguruan tinggi, ormas Islam, dan pondok pesantren.

RAKYATKU.COM,MAKASSAR -- Musyawarah Daerah (Musda) VIII MUI Sulsel yang dilaksanakan selama dua hari di Hotel Four Points by Sheraton Makassar, Sabtu-Minggu (7-8/8/2021) juga memilih anggota tim formatur.

Mereka mewakili dewan pertimbangan, ketua umum dan sekum demisioner, perwakilan MUI kabupaten/kota, unsur perguruan tinggi, ormas Islam, dan pondok pesantren.

Berikut daftar anggota tim formatur MUI Sulsel:

Baca Juga : Hadiri Musda MUI, Plt Gubernur Sulsel Minta Ulama Bantu Sadarkan Umat tentang Prokes dan Vaksinasi

1. Ketua Dewan Pertimbangan MUI Sulsel, Prof Dr H Hasyim Aidid, MA
2. Plt Ketua Umum MUI Sulsel demisioner, Prof Dr H Abd Rahim Yunus, MA
3. Sekretaris Umum MUI Sulsel demisioner, Prof Dr H Muhammad Ghalib, MA
4. Perwakilan Zona 1 (Ketua MUI Makassar, Dr KH Baharuddin HS, MA)
5. Perwakilan Zona 2 (Ketua MUI Selayar, HM Nur Aswar Baddu, MSi)
6. Perwakilan Zona 3 (Ketua MUI Parepare, Dr H Abd Halim Kuning)
7. Perwakilan Zona 4 (Ketua MUI Soppeng, Dr KH Huzaemah Rauf, MAg)
8. Perwakilan Zona 5 (Ketua MUI Palopo, Drs KH Zainuddin Samide)
9. PW Nahdlatul Ulama Sulsel, Dr KH Hamzah Harun Al-Rasyid, MA
10. PW Muhammadiyah Sulsel, Dr KH Mustari Bosra, MAg
11. PERTI, Ir H Andi Thaswin Abdullah
12. Perguruan Tinggi (UIN Alauddin Makassar), Dr KH Kamaluddin Abunawas, MA
13. Pesantren (As’adiyah), Dr KH Muhyiddin Tahir, SAg, MPd

 

Penulis : Usman Pala
#Musda MUI Sulsel