Selasa, 15 Juni 2021 13:54

"Kido Ngorok, Tubuhnya Lemas" Cerita Teman Main Sebelum Markis Kido Meninggal Dunia, Ini Foto-fotonya

Fathul Khair Akmal
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Markis Kido saat bermain bulutangkis sebelum meninggal dunia. (Sumber foto: instagram Candra Wijaya)
Markis Kido saat bermain bulutangkis sebelum meninggal dunia. (Sumber foto: instagram Candra Wijaya)

Markis Kido sedang bermain bulutangkis, sebelum tumbang dan meninggal dunia. Ini Foto-foto Markis Kido bermain bulutangkis.

RAKYATKU.COM - markis kido" href="https://rakyatku.com/tag/markis-kido">Markis Kido meninggal dunia" href="https://rakyatku.com/tag/meninggal-dunia">meninggal dunia. Sebelum meninggal, Markis Kido yang juga mantan atlet Indonesia ini sedang bermain bulutangkis dengan rekan-rekannya di GOR Petrolin, Tangerang.

Saat sedang bermain itulah, markis kido" href="https://rakyatku.com/tag/markis-kido">Markis Kido diduga terkena serangan jantung, dan akhirnya meninggal di rumah sakit.

Lewat akun Instagramnya, rekan Markis Kido, Candra Wijaya dengan akun @cwibc1 mengunggah foto-foto terakhir Markis Kido sebelum meninggal.

Baca Juga : Turut Berbelasungkawa, Pj Gubernur Sulsel Silaturahmi ke Keluarga Petugas KPPS yang Meninggal Dunia

"Ini adalah moment terakhir kami bersama Alm. Markis Kido sebelum ia jatuh tak sadarkan diri," tulis Candra di keterangan foto yang dia unggah.

Dia kemudian menceritakan detik-detik Markis Kido tumbang, sebelum dinyatakan meninggal dunia.

Baca Juga : Jenazah Hasnah Syam Disambut Ribuan Warga Saat Tiba di Barru

Score ketika itu masih 15-8 (game 30) atau baru saja pindah lapangan, tidak ada tanda-tanda aneh atau hal mencurigakan dari gerak-gerik Kido saat itu, namun tak lama kemudian saya terkejut, panik dan segera lari masuk kelapangan karena melihat Kido sudah dalam posisi aneh telungkup kedepan."

"Disitu pula saya dan teman-teman segera melakukan tindakan dan menolong sebisa mungkin dan tak pikir panjang beberapa menit kemudian kami langsung membawanya kerumah sakit terdekat.

"Kido ngorok, tubuhnya lemas dan tak sadar diri namun masih bernafas ketika Kido digotong dimasukan kedalam mobil, namun tak lama setelah sampai di RS masuk ke IGD sekitar Pukul 19.00 WIB kami mendapat kabar kalo Kido sudah meninggal,

Baca Juga : Pasien RSUD Syekh Yusuf Gowa Ditemukan Meninggal Dunia

Saya sangat sedih dan sangat terpukul karena usaha saya dan teman-teman tidak berhasil, sayapun merasa turut bersalah, Mohon maaf lahir batin yaa Do..
gw sudah berusaha sebisnya tapi mungkin ini sudah kehendak atau jalan Nya yang terbaik buat elu,

Selamat jalan Do, elu adalah Patriot Olahraga, meninggal dilapangan itu adalah sebuah kehormatan,

3 jam non stop maen kotakan sama elu di Thomas Cup' 2006 rasanya baru kemaren dan itu pula yang selalu jadi bahan candaan kita yang tak terlupakan,

Baca Juga : Jamaah Masjid di Makassar Meninggal Dunia Saat Sholat Sunnah Subuh 

Kita semua merasa kehilangan, pergilah dalam damai, dan semoga elu mendapat tempat terbaik bersama Nya, untuk keluarga yang ditinggalkan kami haturkan turut berduka cita yang sedalam-dalamnya, semoga diberi kekuatan dan ketabahan.

<a class=markis kido" width="594" height="453" />

 

#markis kido #bulutangkis #meninggal dunia