Kamis, 10 Juni 2021 09:17

Pesan Lambat Terkirim, Whatsapp dan Instagram Sempat Down di Indonesia dan Beberapa Negara

Fathul Khair Akmal
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Ilustrasi
Ilustrasi

Whatsapp dan Instagram sempat down di Indonesia. Di beberapa negara para pengguna juga mengeluhkan. Pengguna mengeluh pesan yang susah dan lambat terkirim.

RAKYATKU.COM - whatsapp down" href="https://rakyatku.com/tag/whatsapp">Whatsapp, instagram down" href="https://rakyatku.com/tag/instagram">Instagram dan facebook down" href="about:blank">Facebook dolaporkan sempat down, Kamis pagi (10/6/2021).

Banyak pengguna yang mengeluhkan Whatsapp, Instagram dan Facebook down. Pesan yang mereka kirim, susah dan lambat terkirim.

Whatsapp down juga dikeluhkan pengguna di Argentina, Uruguay, Chile Brazil, Bangladesh, dan sebagainya. Sebagian pengguna di Amerika Serikat dan Inggris juga merasakan dampak gangguan ini.

Baca Juga : Akun Instagram dan Facebook Donald Trump akan Dipulihkan

Berdasarkan laporan yang terangkum di situs pelaporan gangguan layanan aplikasi Down Detector, masalah ini sudah mulai ramai dilaporkan pengguna sejak pukul 5:40 WIB dilansir dari CNNIndonesia.

Lebih dari 40 persen laporan yang dimasukkan di situs ini mengungkap mereka sama sekali tak bisa mengakses layanan media sosial itu. Di Twitter, pengguna juga melaporkan kesulitan mengunggah foto dan konten lewat berbagai platform milik Facebook ini.

"whatsapp tengah down ke ataupun line aku yang slow ni ? ak sorang jeke whatsapp prob," tulis akun @mairazli.

Baca Juga : WhatsApp Tak Bisa Kirim Pesan, Pengguna Mengeluh di Twitter

"Ini Whatsapp kenapa dah dari subuh :(
Ko orang lain adem-adem ajaa," cuit pengguna lainnya.

"udah males buka whatsapp, malah sekarang down lg:) makin males,"kicau @kozukenbia.

#WhatsApp #instagram #Facebook