Rabu, 28 April 2021 14:47

Sehari 3.000 Orang Meninggal, Total Kematian Covid-19 di India Tembus 200.000 Lebih

Fathul Khair Akmal
Konten Redaksi Rakyatku.Com
(REUTERS/ADNAN ABIDI)
(REUTERS/ADNAN ABIDI)

Rabu (28/4), Kementerian Kesehatan India melaporkan, ada 3.293 kematian baru akibat Covid-19.

RAKYATKU.COM - Dalam 24 jam terakhir, kasus kematian akibat Covid-19 di India mencapai 3.000 lebih.

Rabu (28/4), Kementerian Kesehatan India melaporkan, ada 3.293 kematian baru, ini menjadi rekor tersendiri bagi negara tersebut. Dengan tambahan ini, total kematian secara keseluruhan tembus di atas 200.000 kasus, tepatnya mencapai 201.187 kematian.

Kementerian Kesehatan India juga melaporkan, jumlah kasus positif Covid-19 secara harian kembali naik dengan rekor 360.960 infeksi.

Baca Juga : Pengakuan Korban Selamat Tabrakan Kereta di India: Saya Lihat Orang Kehilangan Tangan, Kehilangan Kaki

Secara keseluruhan, sekarang infeksi virus corona di India hampir mencapai 18 juta. Ini jadi kasus tertinggi kedua di dunia, setelah Amerika Serikat (AS).

Namun, lonjakan kasus baru dan jumlah kematian akibat Covid-19 di India diprediksi masih akan berlanjut. Dalam sepekan terakhir, sejumlah fasilitas kesehatan telah dibanjiri pasien Covid-19 dan pusat krematorium juga penuh.

Di ibu kota, New Delhi, ambulans berbaris berjam-jam untuk membawa korban Covid-19 ke fasilitas krematorium darurat yang berada di taman dan tempat parkir, tempat mayat dibakar di barisan kayu bakar.

Baca Juga : Terus Bertambah, Korban Tewas Tabrakan Kereta Api di India 233 Orang

Pasien virus corona, banyak yang kesulitan bernapas, berkumpul di kuil Sikh di pinggiran kota, berharap untuk mengamankan beberapa pasokan oksigen yang tersedia di sana.

#India #Covid-19