Rabu, 07 April 2021 14:14

Angin Kencang Terjang Bulukumba, Pohon Tumbang Timpa Mobil Truk

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Pohon tumbang menimpa mobil truk bermuatan tabung gas elpiji yang melintas.
Pohon tumbang menimpa mobil truk bermuatan tabung gas elpiji yang melintas.

Pohon tumbang terjadi di beberapa titik di Kabupaten Bulukumba.

RAKYATKU.COM, BULUKUMBA - Angin kencang disertai hujan melanda beberapa wilayah di Kabupaten Bulukumba, Sulsel, sekitar pukul 13.30 Wita, Rabu (7/4/2021).

Beberapa pohon tumbang tidak terhindarkan. Termasuk pohon besar yang berada di median jalan.

Seperti di Jalan Trans Sulawesi, Bulukumba-Makassar, tepatnya di Teko, Kelurahan Kecamatan Ujung Bulu, Kota Bulukumba, pohon yang tumbang menimpa mobil truk bermuatan tabung gas elpiji yang melintas.

Baca Juga : Polisi Bersama Tim PLN Evakuasi Pohon Tumbang yang Menutupi Badan Jalan di Desa Pasaka

Kepala BPBD Bulukumba, Andi Akrim Amir, mengaku saat ini sedang melakukan evakuasi di lokasi terjadinya pohon tumbang. Sejumlah personelnya diturunkan untuk mengevakuasi pohon.

"Saat ini sedang di lokasi, bersama sejumlah rekan melakukan evakuasi," katanya singkat.

Akibatnya, ruas jalan tertutup. Kemacetan tidak terhindarkan. Sejumlah pengendara juga menyaksikan proses evakuasi.

Baca Juga : Dua Orang Meninggal Dunia Tertimpa Pohon Tumbang di Makassar

Di tempat terpisah, pohon tumabang juga terjadi. Di poros Desa Bontomacinna, Kecamatan Gantarang, sejumlah personel TNI dibantu warga melakukan evakuasi. Termasuk pula di Desa Polewali, Kecamatan Gantarang.

Penulis : Rahmatullah
#angin kencang #pohon tumbang #BPBD Bulukumba