Jumat, 12 Maret 2021 21:12

Punya Kenangan Manis, Zulham Zamrun dan Nurhidayat Balik Kandang Perkuat PSM di Piala Menpora

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Zulham Zamrun (FOTO: GILANG RAMADHAN/RAKYATKU.COM)
Zulham Zamrun (FOTO: GILANG RAMADHAN/RAKYATKU.COM)

Zulham Zamrun dan Nurhidayat mengungkap alasan memperkuat PSM di Piala Menpora. Bagaimana di Liga 1?

RAKYATKU.COM,MAKASSAR - Dua pemain bintang balik kandang. Zulham Zamrun dan Nurhidayat. Mereka siap memperkuat tim Pasukan Ramang di Piala Menpora 2021.

Zulham Zamrun ikut berkontribusi membawa PSM juara Piala Indonesia 2019. Di turnamen itu, dia sekaligus meraih sepatu emas sebagai top skor dan trofi sebagai pemain terbaik.

Zulham terlihat itu bergabung dalam latihan di lapangan Bosowa Sport Center, Makassar, Jumat (12/3/2021).

Baca Juga : Liga 1 Musim Akan Bergulir, Astra Motor Kembali jadi Sponsor Tunggal PSM Makassar

"Ada kenangan manis dengan PSM di tahun 2019. Jadi saya datang untuk membantu PSM kembali berlaga di Piala Menpora," ungkap Zulham.

Dia mengaku lama vakum. Kurang lebih setahun. Sejak pandemi Covid-19 melanda. Dia berharap, bersama PSM di Piala Menpora, performanya bisa kembali seperti saat membawa Pasukan Ramang juara Piala Indonesia.

"Satu tahun tidak latihan di klub manapun. Namun, saya rasa untuk beradaptasi dengan beberapa pemain PSM tidak masalah sih karena kita sudah saling tahu banyak pemain PSM dengan saya di tahun 2019," tuturnya.

Baca Juga : Bakal Banyak Gunakan Pemain Muda Musim Depan, Ini Target PSM Kedepannya

Mengenai status kontraknya di PSM Makassar, lanjut Zulham, sejauh ini belum jelas. Sejauh ini, dia hanya diminta membantu PSM tampil di Piala Menpora.

Nurhidayat

Selain Zulham, bek tangguh Timnas PSSI, Nurhidayat ikut bergabung dalam latihan. Mantan pilar Bhayangkara FC itu mengatakan, keputusannya gabung PSM karena ingin dekat orang tua.

Baca Juga : PT Vale dan PSM Makassar Kolaborasi Tingkatkan Pengembangan Ekraf di Lutim

"Melihat keadaan PSM sekarang membuat saya ingin memperkuat PSM. Juga saya sudah empat tahun merantau keluar, jadi pengen dekat dengan orang tua," ungkapnya.

Ditanya mengenai Piala Menpora, dia mengatakan sudah siap. "Alhamdulillah sih kemarin ikut timnas jadi perasaan aku sudah siap," tuturnya.

Turnamen Piala Menpora akan bergulir mulai 21 Maret 2021. PSM Makassar berada di Grup B bersama Persija Jakarta, Bhayangkara Solo FC, dan Borneo FC. Pertandingan akan digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang.

Baca Juga : PT Vale Sponsori PSM Makassar

 

Penulis : Usman Pala
#piala menpora #PSM Makassar