RAKYATKU.COM - Ketua DPD Partai Demokrat Sulsel, Ni'matullah Erbe dengan tegas mengatakan jajaran Demokrat di Sulsel solid untuk mendukung Agus Harimurti Yudoyono (AHY) sebagai Ketua Umum Partai Demokrat.
"Saya Ni'matulla ketua DPD Partai Demokrat provinsi Sulawesi Selatan, menyatakan pada hari ini tetap tidak ada ketua umum lain di partai Demokrat. Hanya ada satu ketua yaitu mas AHY," kata Ulla, sapaan akrab Ni'matullah Erbe dalam acara Commander's Call yang disaksikan Rakyatku.com melalui potongan video Kompas TV.
Dalam rapat bersama Ketum Demokrat AHY, Minggu 7/3/2021 kemarin, di Sekret DPP Demokrat tersebut, Ulla juga menegaskan jajaran Partai Demokrat Sulsel tidak mengakui Kongres Luar Biasa (KLB) di Deli Serdang. Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulsel tersebut mengatakan KLB tersebut tidak memenuhi syarat.
Baca Juga : Anggota DPR RI Frederik Kalalembang Dorong Revisi Undang-undang Terkait Keamanan Laut
"Yang kedua yang ingin kami sampaikan, saya mewakili Sulsel menyatakan kami tidak mengakui kegiatan yang ada di Deli Serdang sebagai KLB karena tidak memenuhi syarat apapun. Sehingga bagi kami itu tidak lebih dari pencaplokan dan perampokan partai demokrat," tegas Ulla di samping AHY.
Dia menambahkan, DPD Demokrat Sulsel telah melaksanakan Rapat Koordinasi Daerah dan Apel Siaga di Makassar menyikapi pelaksanaan Kongres Luar Biasa (KLB) di Sibolangit, Deli Serdang, Jumat lalu. Ia pun mengatakan Demokrat Sulsel siap "berperang" dengan pihak-pihak yang ingin merongrong partai Demokrat.
"Kami di Sulsel mulai sejak hari Jumat yang lalu, sudah mengatakan kami siap perang. Mohon petunjuk kepada Ketua umum. Karena kami di Sulsel tidak suka bertengkar mulut, tradisi kami baku tikam," tegas Ulla mengakhiri sambutannya.
BERITA TERKAIT
-
Demokrat Barru Buka Peluang Milenial Jadi Kader
-
Masuk Partai Demokrat, Mantan Ketua Asosiasi Advokat Indonesia Daftar Bacaleg DPR RI
-
Bertemu Relawan Anies, Ketua Demokrat Sulsel: Kami Tak Mau Teruskan Rezim yang Salah Kelola Negara
-
Wakili RMS di Pelantikan Ketua Demokrat Sulsel, Rudianto Lallo: Semoga Amanah