Kamis, 04 Maret 2021 23:39

Taufan Pawe Hadiri Tasyakuran Peresmian Gedung A Kantor DPP Partai Golkar

Adil Patawai Anar
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Taufan Pawe (kiri) bersama Airlangga Hartarto (kanan)
Taufan Pawe (kiri) bersama Airlangga Hartarto (kanan)

Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto tiba dan menemui beberapa kader termasuk Taufan Pawe. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian itu sempat berdiskusi dengan TP. Masih di lobby aula, belakangan hadir Ketua MPR Bambang Soesatyo dan mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla. Lagi-lagi, TP berbincang hangat dengan mereka.

JAKARTA - Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel, Taufan Pawe menghadiri acara Tasyakuran atas Peresmian Gedung A Kantor DPP Partai Golkar. Acara ini dipusatkan di Aula Lantai I, Gedung Baru, DPP Partai Golkar, Jalan Anggrek Neli Murni, Jakarta Barat, Kamis, 4 Maret 2021.

Tiba pukul 19.30 WIB, Taufan Pawe langsung disambut elite Partai Golkar. Diantaranya Rizal Mallarangeng, Erwin Aksa, dan Azis Syamsuddin.

Tak lama kemudian, Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto tiba dan menemui beberapa kader termasuk Taufan Pawe. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian itu sempat berdiskusi dengan TP. Masih di lobby aula, belakangan hadir Ketua MPR Bambang Soesatyo dan mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla. Lagi-lagi, TP berbincang hangat dengan mereka.

Baca Juga : Depan Airlangga, Taufan Pawe Tegaskan Golkar Sulsel All Out Menangkan Prabowo-Gibran

Dalam sambutannya, Airlangga Hartarto menyukuri atas peresmian Gedung A DPP Partai Golkar. Menurutnya, gedung baru tersebut menunjukkan Partai Golkar sebagai partai modern.

"Gedung ini merupakan simbol partai yang telah berusia lebih dari setengah abad ini bertransformasi menuju partai yang modern," kata Airlangga.

Menanggapi hal itu, Taufan Pawe mengaku merasa terpacu untuk melakukan hal yang sama. Menurutnya, infrastruktur kantor Golkar Sulsel harus modern. Baginya, kontor merupakan cerminan orang-orang di dalamnya.

Baca Juga : Ketua Golkar Sulsel Taufan Pawe Menentang Pernyataan Idrus Marham

"Alhamdulilah, karena jiwa dan semangat militansi kader di Sulsel, beberapa DPD II yang belum memiliki kantor, saat ini bergerak bersama membangun kantornya sendiri. Seperti Toraja Utara, Takalar, Luwu Timur, dan beberapa daerah lainnya ," kata Taufan Pawe.

Wali Kota Parepare dua periode ini juga mengapresiasi dengan hadirnya beberapa sesepuh Partai Golkar. Diantaranya Jusuf Kalla, Aburizal Bakrie, Agung Laksono, dan beberapa kader senior lainnya.

"Hal ini menandakan seleuruh elemen kader, senior dan junior bergerak bersama mengkonsolidasikan partai Golkar sebagai pemenang di pemilu selanjutnya," pungkasnya.

Penulis : Hasrul Nawir
#DPD I Golkar Sulsel