RAKYATKU.COM, BARRU - Usai memimpin pertemuan dengan para kepala OPD sebagai agenda awal hari kerja pertama bertugas, Bupati Barru, Suardi Saleh, langsung mengunjungi jalan longsor di Kampung Tanru Tedong di Desa Kamiri, Kecamatan Balusu, Senin (1/3/2021).
Suardi Saleh ke lokasi longsor jalan beton untuk menyaksikan langsung tingkat kerusakan dan langkah apa yang perlu dilakukan instansi terkait.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Barru, Baharuddin, yang dihubungi membenarkan adanya jalan beton di Desa Kamiri yang mengalami longsor.
Baca Juga : Bupati Barru Tekankan Pentingnya Suara Anak dalam Pembangunan Daerah
"Bupati Barru Suardi Saleh baru saja meninjau langsung lokasi jalan longsor tersebut. Kami belum bisa memperkirakan berapa meter dari bahu jalan ini yang amblas. Saat ini rombongan Pak Bupati sudah kembali ke Barru, setelah meninjau lokasi longsor," ujar Baharuddin.
Bahar, sapaan akrabnya, juga menyatakan yang longsor ini hanya bagian bahu jalan saja dan masih bisa dilalui kendaraan roda dua dan empat. Namun, perlu penanganan cepat untuk menghindari longsor susulan.
"Kami belum mengetahui berapa meter yang amblas dan belum menerima laporan penyebab dari bahu jalan ini sehingga mengalami longsor. Untuk penyebabnya bisa juga dikonfirmasi langsung ke BPBD," ucap Bahar.
Baca Juga : Bupati Barru Ajak Petani Tingkatkan Produktivitas Melalui Tradisi Mappalili
Selain Kadis PUPR, kunjungan Suardi Saleh juga didampingi Kepala BPBD, Nasriah Majid, dan beberapa pejabat lainnya.