Sabtu, 23 Januari 2021 16:55

Adnan Tanam Pohon Bareng PDIP: Terima Kasih Ide Besarnya Ketum

Redaksi
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Adnan Purichta Ichsan
Adnan Purichta Ichsan

Sebanyak 20.000 pohon yang akan ditanam yang dipusatkan di Kecamatan Manuju

GOWA - Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan memuji langkah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) atas inisiasinya dalam penanaman pohon yang dilakukan serentak di Indonesia, salah satunya di Kabupaten Gowa.

Adnan mengaku saat ini Indonesia telah dilanda berbagai bencana baik, gempa, longsor hingga banjir, sehingga penanaman pohon tersebut dianggap mampu memperbaiki kerusakan lingkungan yang ada dan meminimalisir kejadian kebencanaan ke depan.

"Terima kasih atas ide besar Ketum PDIP karena telah menggagas ini di tengah keadaan bencana, dan kami ikut serta mensukseskan penanaman pohon. Semoga ini jawaban akibat banyaknya lingkungan yang rusak agar gerakan penanaman perlu dimasifkan," ucapnya saat menghadiri penanaman, di Kecamatan Manuju, Sabtu (23/1).

Baca Juga : Kompleks Makam Arung Palakka dan Karaeng Pattingalloang Direvitalisasi, Bupati Gowa Apresiasi Polda Sulsel

Tak hanya penanaman, Adnan juga mengimbau pohon yang hari ini ditanam perlu dijaga dan dirawat agar tumbuh berkembang dengan baik, sehingga mampu memberikan kehidupan yang baik digenerasi yang akan datang.

"Kami mau ini bukan hanya sekadar penanaman tapi harus juga dijaga karena pohon akan menghasilkan air, oksigen dan udara yang kita hirup. Kami berharap dengan adanya gerakan ini bisa menumbuhkan semangat kita untuk menjaga alam, hutan dan menaman pohon secara bersama-sama," harap orang nomor satu di Gowa yang turut didampingi Wakil Bupati Gowa, H Abd Rauf Malaganni.

Sementara, Ketua PDIP Kabupaten Gowa, Andi Hikmawati melaporkan kegiatan ini dalam rangka memperingati HUT PDIP ke 48 tahun sekaligus ulang tahun Ketua Umum PDIP, Megawati yang ke 74 dan serentak dilakukan di seluruh Indonesia.

Baca Juga : Hadiri Sertijab Pangdivif 3 Kostrad, Bupati Gowa Harap Kerja Sama Terus Terjalin

Khusus di Kabupaten Gowa, sebanyak 20.000 pohon yang akan ditanam yang dipusatkan di Kecamatan Manuju dengan jenis katu jati, santigi, dan kayu hitam.

"Terimakasih kepada Pemkab Gowa karena membantu kita dalam hal pembibitan pohon ini dan terus mendukung kegiatan dari PDIP," pungkasnya.

#Pemkab Gowa