Senin, 18 Januari 2021 15:35
Bantuan diantar langsung ke Kabupaten Mamuju, Kantor Karantina Pertanian Mamuju, Senin (18/1/2021).
Editor : Nur Hidayat Said

RAKYATKU.COM, MAMUJU - Badan Karantina Pertanian melalui Stasiun Karantina Pertanian Parepare dan Makassar, Sulsel, memberikan bantuan kepada warga korban gempa bumi Sulbar.

 

Bantuan yang disalurkan berupa beras, telur ayam, mi instan, selimut, sarung, perlengkapan mandi, perlengkapan bayi, obat-obatan, dan kebutuhan lainnya. Diantar langsung ke Kabupaten Mamuju, Kantor Karantina Pertanian Mamuju, Senin (18/1/2021).

Kepala Stasiun Karantina Pertanian Parepare, Andi Faisal, mengatakan sebagai unit pelayanan teknis (UPT) Badan Karantina Pertanian yang terdekat dari lokasi bencana, sudah berkewajiban dengan segera berkunjung untuk memberikan dukungan moril dan materiel.

Baca Juga : Gubernur Sulsel Bersama CSR Perusahaan Kirim Bantuan Rp1 Miliar untuk Gempar Sulbar

"Kegiatan seperti ini rutin dilaksanakan, seperti bencana alam yang sebelumnya terjadi di Palu dan Masamba beberapa tahun lalu. Dengan bantuan ini, diharapkan bisa memperkuat kondisi fisik dan mental dalam menghadapai musibah ini," terang Andi Faisal.

 

Junaidi, Kepala Stasiun Karantina Pertanian Mamuju menyampaikan terima kasih atas rasa simpati dan empati dari Karantina Pertanian. "Ini akan langsung disalurkan kepada pihak terkait untuk didistribusikan kepada warga yang membutuhkan," ucapnya.

Penulis : Hasrul Nawir