Senin, 18 Januari 2021 09:02

Yayasan Sosial Peduli dan Berbagi Pangkep Salurkan Langsung Bantuan ke Pengungsian

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Yayasan Sosial Peduli dan Berbagi Pangkep Salurkan Langsung Bantuan ke Pengungsian

Bantuan antara lain disalurkan langsung di Lombong Timur, Kecamatan Malunda. Juga di Tapalang, Kecamatan Tapalang, Mamuju.

RAKYATKU.COM,PANGKEP -- Yayasan Sosial Peduli dan Berbagi Pangkep menyalurkan bantuan ke korban gempa Sulbar. Tepatnya di Kecamatan Malunda, Majene dan Tapalang, Mamuju.

Delapan relawan berangkat ke Sulbar pada Jumat (15/1/2021). Mereka membawa berbagai jenis bantuan. Ada bahan pokok dan keperluan bayi.

Bantuan antara lain disalurkan langsung di Lombong Timur, Kecamatan Malunda. Juga di Tapalang, Kecamatan Tapalang, Mamuju.

Baca Juga : Gubernur Sulsel Bersama CSR Perusahaan Kirim Bantuan Rp1 Miliar untuk Gempar Sulbar

Bantuan yang disalurkan ke pengungsi korban gempa, sebanyak 70 paket sembako dan paket makanan siap saji. Juga keperluan bayi dan anak-anak.

Ketua Yayasan Peduli dan Berbagi, Tajuddin Mustaming mengatakan, bantuan disalurkan langsung ke lokasi karena banyaknya pengungsi yang belum tersentuh bantuan di wilayah tersebut.

"Kita langsung ke titik pengungsi menyalurkan bantuan untuk memaksimalkan distribusi bantuan. Langsung diterima pengungsi di lokasi. Lokasi ini merupakan pusat gempa sehingga hampir semua warga mengungsi," jelasnya.

Baca Juga : Rusak Akibat Gempa, Masjid Babul Jannah Majene Kembali Dibangun

Saat ini warga memilih bertahan di pengungsian karena adanya peringatan BMKG untuk mewaspadai gempa susulan yang bisa saja memicu tsunami.

Sementara itu, akses menuju Mamuju sudah bisa dilalui dengan roda empat. Sebelumnya sempat terisolasi selama dua hari.

Rencananya yayasan ini akan kembali menyalurkan bantuan kemanusiaan tahap kedua di Kabupaten Mamuju, Sulbar.

Baca Juga : Dompet Dhuafa Kembali Salurkan Bantuan Sembako untuk Korban Gempa Sulbar

 

Penulis : Tajuddin Mustaming
#gempa sulbar #Yayasan Sosial Peduli dan Berbagi Pangkep