Jumat, 08 Januari 2021 23:31

Kembalinya Abu Bakar Ba'asyir Setelah 9 Tahun Menghuni Bilik Penjara

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Kembalinya Abu Bakar Ba'asyir Setelah 9 Tahun Menghuni Bilik Penjara

Setelah bebas, Ba'asyir akan beristirahat dan menghabiskan waktu bersama keluarga. Belum ada agenda pertemuan dengan tokoh-tokoh atau pihak lainnya.

RAKYATKU.COM - Sempat menolak pembebasan bersyarat, Abu Bakar Ba'asyir kini bisa menghirup udara segar. Keluar dari penjara tanpa embel-embel.

Pimpinan Pondok Pesantren Al Mukmin Ngruki, Jawa Tengah itu tiba di pondok, Jumat (8/1/2021). Sekitar pukul 13.30 WIB.

Rombongan Ba'asyir masuk ke pondok melalui pintu utara. Dia menumpangi mobil putih bernomor polisi AD 1138 WA. Dia ditemani putranya, Abdul Rohim dan anggota Tim Pengacara Muslim (TPM), Achmad Michdan.

Baca Juga : Baasyir Dinilai Tak Berbahaya Lagi, Sudah Putus Hubungan dengan ISIS dan Ditinggalkan Banyak Pengikut

Ba'asyir turun dari mobil dengan menaiki kursi roda. Dia disambut pihak pesantren yang telah menunggu kedatangannya.

Sebelum keluar, kesehatan Ba'asyir sempat diperiksa petugas kesehatan. Pemeriksaan meliputi tensi darah dan detak jantung. Alhamdulillah, semuanya normal.

Setelah bebas, Ba'asyir akan beristirahat dan menghabiskan waktu bersama keluarga. Belum ada agenda pertemuan dengan tokoh-tokoh atau pihak lainnya.

Baca Juga : Abu Bakar Ba'asyir Rapid Test Antigen Sebelum Bebas, Hasilnya Negatif

Ba'asyir divonis 15 tahun penjara oleh majelis hakim di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel) pada 2011. Putusan itu tak berubah hingga tingkat kasasi.

 

#Abu Bakar Ba'asyir