RAKYATKU.COM -- Ada yang menarik pada wisuda Unhas periode II tahap 2 tahun akademik 2020/2021. Acara yang digelar secara luring terbatas dan daring itu turut diikuti Rektor UNM, Prof Husain Syam.
Wisuda hari kedua, Rabu (16/12/2020) berlangsung mulai pukul 08.30 wita. Wisuda dilaksanakan untuk alumni Fakultas Ilmu Budaya, Fakultas Farmasi, dan Fakultas Teknik.
Pada wisuda periode ini, dari 371 wisudawan untuk Program Profesi, sebanyak 317 merupakan wisudawan untuk Program Profesi Insinyur Fakultas Teknik.
Baca Juga : Polisi Berpangkat Kombes Jadi Wisudawan Terbaik Unhas Program Doktor
Para wisudawan Program Profesi Insinyur berasal dari berbagai latar belakang dan profesi. Salah satunya Prof Dr Ir Husain Syam, MT.
Rektor Unhas Prof Dr Dwia Aries Tina Pulubuhu, MA secara khusus melaksanakan prosesi wisuda, penyerahan ijazah, dan pemindahan tali toga untuk Prof Dr Ir Husain Syam.
Kehadiran Prof Husain Syam dalam wisuda kali ini disambut hangat seluruh wisudawan dan jajaran pimpinan Unhas, anggota Dewan Profesor, dan Majelis Wali Amanat.
Baca Juga : Unhas Putuskan Wisuda Digelar Secara Daring Menyeluruh, Ijazah Diambil di Fakultas Keesokan Harinya
"Saya mengucapkan selamat kepada sahabat saya, Prof Dr Ir Husain Syam. Rektor UNM yang turut serta dalam wisuda kali ini. Saya turut berbahagia, sebab sahabat saya kini menyandang status sebagai alumni Unhas," kata Prof Dwia yang disambut tepuk tangan riuh dari wisudawan.
Selain Husan Syam, sejumlah pejabat ikut dalam prosesi wisuda ini. Mereka antara lain Jumsar, wakil rektor Bidang Kemahasiswaan Universitas Patria Artha; Muhammad Yunan Karaeng Tompobulu, kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Selayar; Alexander Leda, kepala Balai Wilayah Sungai Papua Barat; dan belasan direktur perusahaan, dosen, dan pejabat daerah yang berasal dari seluruh Indonesia.
Kepada seluruh wisudawan, Prof Dwia berharap dapat menjadi pribadi unggul, memiliki kebermanfaatan bagi masyarakat, dan selalu menjunjung tinggi nama almamater. Predikat sebagai alumni Unhas diharapkan dapat membawa manfaat bagi para wisudawan.
Baca Juga : Tentara Wanita Jadi Wisudawan Terbaik Program Doktor Unhas
Program Studi Profesi Insinyur Fakultas Teknik Unhas resmi dibuka pada tahun 2018. Pada saat pembukaannya, prodi ini tercatat sebagai Program Profesi Insinyur ke-18 di Indonesia, dan pertama di Indonesia Timur yang terakreditasi mininum Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT).