RAKYATKU.COM, WAJO - Bantuan alat dan mesin pertanian pada petani dimaksudkan untuk mendukung penguatan pangan pada masa Pandemi Covid-19. Petani dapat mempercepat penggarapan lahan dan mendapatkan hasil panen yang berkualitas dan kuantitas terbaik untuk mencapai kedaulatan pangan.
“Alsintan untuk meningkatkan kualitas pembangunan pertanian untuk kedaulatan pangan yang menjadi prioritas pemerintah, terutama pada masa Pandemi Covid-19,” kata Bupati Wajo H. Amran Mahmud pada penyerahan bantuan alsintan kepada kelompok tani, di Anabanua Kecamatan Maniangpajo Kabupaten Wajo, Senin (23/11/2020).
Bupati Wajo menjelaskan bahwa asal bantuan Alsintan ini merupakan aspirasi dari anggota DPR RI dari Partai Nasdem, Rusdi Masse Anggota DPR RI Komisi IV membidangi Pertanian.
Baca Juga : Propam Polda Lakukan Penegakan Ketertiban dan Disiplin di Polres Wajo
“Bantuan ini berkat usulan dari anggota DPR RI dari Partai Nasdem Rusdi Masse yang kemudian dituangkan dalam anggaran APBN tahun 2020 pada Kementerian Pertanian,” ucap Amran Mahmud.
Pada hari ini atas nama Pemerintah Kabupaten Wajo menyampaikan terimakasih, penghargaan tinggi,apresiasi yang luar biasa kepada Partai Nasdem, khususnya kepada Bapak Rusdi Masse Ketua DPW Nasdem yang juga Anggota DPR RI Komisi IV membidangi Pertanian.
“Beliau memiliki atensi luar biasa untuk masyarakat Kabupaten Wajo hari ini membantu melalui perjuanganya sebanyak 50 unit hand traktor dan 15 Unit Roda empat.Yang tentunya ini akan luar biasa membantu pertanian di wilayah Kabupaten Wajo,dimana dalam kondisi pandemi kita membutuhkan pergerakan cepat untuk melakukan pemulihan ekonomi khususnya di sektor pertanian,” jelas Amran Mahmud.
Baca Juga : Kasat Narkoba Polres Wajo Berganti, Kini Dijabat AKP Prawira Wardany
Alsintan tersebut bersumber dari APBN 2020 yang terdiri 56 unit dari Alsintan Roda 4 sebanyak 15 unit dan Alsintan Roda 2 sebanyak 50 unit.
Bupati Wajo sangat mengharapkan kepada kelompok tani penerima manfaat agar kiranya amanah ini dapat di jaga, di pelihara kemudian dimanfaatkan agar produksi pertanian kita bisa lebih meningkat.
Dia juga mengapresiasi Partai Nasdem betul terbukti kerja nyata, peduli rakyat dan tampa memandang, semuanya kompak berkontribusi untuk kesejahteraan rakyat di segala bidang mulai dari anggota Fraksi DPRD Wajo, Provinsi, sampai Pusat mengawal kebutuhan masyarakat Wajo.
Baca Juga : Sejumlah Perwira Masuki Purna Bakti, Kapolres Wajo Menyampaikan Apresiasi
Pada kesempatan tersebut Amran Mahmud memaparkan bendung Paseloreng pembangunannya akan rampung tahun ini,dan akan segera di manfaatkan setelah saluran tersiernya akan selesai semuanya.
Sementara Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan dapil Soppeng Wajo Desi Susanti Sutomo dari Fraksi Nasdem menyampaikan, siap memperjuangkan kelompok tani yang ada di Kabupaten Wajo apa yang menjadi kebutuhannya demi kesejahteraan dan peningkatan hasil produksi hasil pertaniannya.
“Kami mengucapkan banyak terimakasih kepada Kementerian Pertanian dalam hal ini Bapak Dr H Syahrul Yasin Limpo bersama Bapak Rusdi Masse Ketua DPW Nasdem atas perhatian dan bantuannya kepada masyarakat petani di wilayah Kabupaten Wajo hari ini,dan juga kepada Bupati Wajo yang telah berjuang bersama untuk mendapatkan bantuan untuk masuk di Kabupaten Wajo yang kita cintai ini,” jelas Desi Susanti Sutomo saat memberikan sambutannya di acara tersebut.
Baca Juga : Pernah Juara Satu, Kades Waetuo Wajo Bocorkan Trik Bangun Desa Wisata
Adapun Ketua Fraksi Nasdem Kabupaten Wajo Taqwa Gaffar juga sangat mengapresiasi bantuan yang mengalir di bidang pertanian masuk ke kabupaten Wajo yang mempunyai lahan kurang lebih 100 ribu hektar, ini berkat kejelihan ketua DPW Nasdem H Rusdi Masse yang telah memilih H Amran Mahmud – H Amran SE mengendarai Nasdem pada pemilu lalu mengantar jadi Bupati Wajo dan membantu serta mengawal programnya melalui kadis pertanian untuk mendapatkan bantuan dari Partai Nasdem.
“Sejumlah bantuan pertanian telah masuk di Wajo, termasuk pompa air, pupuk, hand traktor semuanya untuk kesejahteraan masyarakat apalagi dalam kondisi Covid-19 ini,akan tetapi hasil peningkatan pertanian Wajo masih di urutan ke 2 di Sulawesi Selatan tahun 2020 ini walaupun Wajo dilanda bencana banjir di beberapa Kecamatan,” jelas Taqwa Gaffar.
Lanjut Gaffar mengucapkan terima kasih serta penghargaan mewakili masyarakat Kabupaten Wajo kepada Bapak Syahrul Yasin Limpo Menteri Pertanian RI dan H Rusdi Masse yang telah memfasilitasi masyarakat kabupaten Wajo mendapatkan bantuan Alsinta APBN Tahun 2020 semoga bantuan ini dapat bermafaat dan dinikmati untuk kesejahteraan masyarakat Kabupaten Wajo.
Baca Juga : Kades Waetuo Wajo Akan Jadi Narasumber Seminar Hasil Program PKM di Poltekper Makassar
Hadir dalam acara tersebut Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan dari Fraksi Nasdem yang terpilih dari dapil Wajo-Soppeng Desi Susanti Sutomo, Anggota DPRD Wajo dari Fraksi Nasdem,Taqwa Gaffar, Hj Andi Suleha Selle,Suriadi Bohari, Kadis Pertanian dan Ketahanan Pangan, Ir. Muhammad Azhar didampingi Kabid Ketahanan Pangan dan Hortikultura Drs. Burhanuddin, Camat Maniangpajo Syamsul Bakri, Ketua DPD Partai Nasdem Wajo, Andi Gusti Makkarodda. Hadir pula sejumlah ketua dan anggota kelompok tani yang penerima bantuan. (adv)