RAKYATKU.COM, PANGKEP - Tim Srikandi pasangan Andi Nirawati-Lutfi Hanafi (Anir-Lutfi) melatih sejumlah ibu-ibu membuat kue bolu iris, pada Kamis, (22/10/2020).
Pelatihan membuat kue bolu iris ini, sebagai bukti awal dari pasangan Anir-Lutfi di Pilkada Pangkep tentang program paket bantuan modal usaha rumah tangga sebesar Rp10 juta per kepala keluarga (KK).
"Kita beri arahan, dengan membuka usaha maka dana bantuan tersebut nantinya tidak sia-sia. Masyarakat bisa mengakumulasi bantuan modal menjadi usaha rumah tangga," kata salah seorang anggota Srikandi Anir-Lutfi, Sriyani.
Baca Juga : Lutfi Hanafi Ajak Bupati Pangkep Foto Bareng Usai Nyoblos di TPS
Kader Partai Gerindra Pangkep ini menambahkan, membuat kue bolu, hanya satu di antara banyak contoh industri rumahan lainnya yang bisa dijalankan masyarakat.
"Kita akan kembangkan lagi pelatihan-pelatihan lainnya, jadi bukan hanya membuat kue tapi banyak lainnya. Kita ambil cara ini sebagai metode sosialisasi mengingat banyaknya pendukung Anir-Lutfi merupakan emak-emak. Bayangkan kalau mereka diberi modal kemudian mengaplikasikan usaha ini. Mereka bisa dapat keuntungan yang maksimal," jelas Sri, sapaannya.
Dalam pelatihan itu, Tim Srikandi Anir-Lutfi memperkenalkan alat dan bahan yang digunakan, metode pembuatan, cara pemanggangan hingga menghias.
Baca Juga : Besok Pencoblosan, Anir-Lutfi ke Pemilih: Awali dengan Basmalah
"Kue Bolu Iris Sedap Mantul Anir-Lutfi, itu namanya. Dengan tagline kue, Bolu Iris Lembut Selembut Rasanya. Biar namanya selalu diingat bahkan sampai pencoblosan 9 Desember mendatang," ujar dia.
Di sela-sela pelatihan, Dewan Penasehat Tim Pemenangan Anir-Lutfi, Arsyad Kunnu yang turut hadir di lokasi pun mencoba kue bolu iris buatan Srikandi. Menurut dia, pelatihan tersebut harus disosialisasikan juga pada masyarakat agar menjadi usaha rumahan.
"Rasanya nikmat sekali. Lembut teksturnya, selembut rasanya. Saya harap semua Srikandi bisa melakukan ini dan diteruskan ke masyarakat. Untung-untung mereka bisa buka usaha di rumah sendiri, kan bagus sekali itu," kata Arsyad memuji.
Baca Juga : Kawal Pemungutan Suara, Anir-Lutfi Siapkan 2.100 Saksi di Semua TPS
Dia mengharapkan akan ada bimbingan usaha selanjutnya. "Bukan hanya usaha kue rumahan tetapi usaha kreatif lainnya," ujar Arsyad yang juga Wakil Ketua DPC Gerindra Pangkep.
Pelatihan ini pun dihadiri anggota pengurus DPC Gerindra masing-masing, Itha Ramli, Winarti, Uni Munira, Roswati, Naima, Penny, Rosmini, Fatma, Pusjiyati.