Sabtu, 10 Oktober 2020 14:22

Danny:Jika "Adama" Menang Kepentingan Rakyat Akan Terlindungi

Trio Rimbawan
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Danny Pomanto saat menghadiri kampanye dialogis di kelurahan Karawisi Utara, Sabtu,(10/10).
Danny Pomanto saat menghadiri kampanye dialogis di kelurahan Karawisi Utara, Sabtu,(10/10).

Kinerja sudah terbukti selama lima tahun menjadi wali kota. Danny Pomanto kembali dielu-elukan oleh warga di Panaikang Kecamatan Panakukang untuk kembali pimpin Makassar.

RAKYATKU.COM,MAKASSAR- Calon Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto kembali melanjutkan kampanye dialogisnya di Kelurahan Karawisi Utara Kecamatan Panakukang, Sabtu,(10/10/2020).

Danny Pomanto sapaan akrabnya bersama rombongan menyusuri lorong di Karawisi Utara dan menyapa warga.

Dalam sambutannya saat kampanye dialogis Danny menyampaikan kembali bahwa warga jangan salah memilih pemimpin pada pilkada Makassar 9 desember mendatang.

Baca Juga : Calon Wakil Gubernur Sulsel, Azhar Arsyad Berikan Masukan ke KPU untuk Debat Kedua

Dia berharap pada pesta demokrasi ini masyarakat bisa betul-betul menentukan hak pilihnya. Maka dari itu warga bisa pilih pemimpin yang bisa mencerahkan masa depan rakyatnya dan juga bisa memajukan kota Makassar dua kali tambah baik.

"Mauki terlantar dimasa depan?maka dari itu seriuski pilih yang terbaik kalau 9 desember. Kita tentukan yang menentukan masa depan untuk lima tahun."jelas Danny.

Menurut Danny warga bisa melihat siapa kandidat yang dekat dan memikirkan masyarakatnya, bukan karena kepentingan kelompoknya. Hal inilah yang ada dipasangan nomor urut satu Danny-Fatma.

Baca Juga : Pasca Debat, Cawagub 01 Sulsel Akan Kampanye Terbatas di Pangkep

(Adama).

Apalagi lanjut Danny pasangan hanya pasangan "Adama" yang wakilnya dari kaum perempuan di Pilkada Makassar ini.

"Insya Allah kita tidak pernah menyesal untuk memilih pasangan kandidat yang

Baca Juga : Danny Pomanto Resmikan Posko Pemenangan DIA di Kabupaten Wajo

ada perempuannya, di makassar 51 persen pemilih perempuan di makassar inilah tanda pasangan nomor urut satu."lanjutnya.

Dia menambahkan pasangan nomor urut satu Danny-Fatma tidak punya dekkeng dan hanya anak Anak'Lorong.

Karenanya kandidat Adama lebih memilih program realistis dan bukan hanya menjanji masyarakat.

Baca Juga : Debat Pilgub Sulsel Akan Dilaksanakan 2 Kali di Makassar

" Kepentingan rakyat ada di nomor satu. Insya Allah kalau Adama menang kepentingan rakyat makassar akan terlindungi."lanjut pria berkacamata ini.

Tidak lupa Wali Kota periode 2014-2019 ini mengaku kedepan peran RTRW lebih baik lagi. Dimana, RTRW bisa mengusulkan pergantian Lurah dan Camat yang tidak bagus kinerjanya.

"RTRW bisa rekomendasikan pergantian lurah dan camat."jelasnya.

Baca Juga : Cuti Dua Bulan untuk Pilkada, Danny Pomanto Ingatkan Netralitas ASN

Sementara saat sesi dialog, salah seorang warga Lukman (50) bertannya tentang bagaimna soal birokrasi pengurusan KTP (Kartu Tanda Penduduk) yang dianggap tidak teratur dengan baik.

" Kami ingin pengurusan KTP tidak menyusahkan warga, pengurusannnya jangan berbelit kayak sekarang pak, jadi mohon kedepan Insya Allah jika bapak terpilih kembali warga bisa dicarikan jalan bagaimana mengurus surat-surat dan KTP di Dinas Capil, "ungkap Lukman yang juga seorang ketua RT di keluarahan Karawisi.

Menanggapi usulan dari warga Danny langsung menjawab bahwa komitmen pasangan Danny-Fatma selalu berpihak kepada kepentingan Rakyat. Olehnya kedepan semua birokrasi akan dibenahi dengan baik.

Baca Juga : Cuti Dua Bulan untuk Pilkada, Danny Pomanto Ingatkan Netralitas ASN

"Dulu saat saya menjabat walikota Makassar ada namanya reformasi birokrasi, Insya Allah jika pasangan Adama dipercaya memimpin di kota Makassar. Maka semua kita benahi termasuk soal pengurusan surat-surat termasuk pengurusan KTP dan KK." pungkas Danny.

Pada kampanye dialogis Danny Pomanto di Kecamatan Panakukang,Sabtu(10/10), turut mendampingi Anngota Dewan Makassar dari Gerindra, Kasrudi, OKK Gerindra Makassar, Ikhsan Abduh,

DPC Partai Nasdem, Idrus. Eman (DPC PBB) dan Saing (Ketua Partai Berkarya Makassar)

#danny pomanto #danny-fatma #Pilkada Makassar 2020