RAKYATKU.COM - Angka kasus Covid-19 global terus bertambah. Sejak Desember 2019 hingga sekarang total sudah hampir 29 juta orang di dunia terinfeksi.
Data Worldometers mencatat angkanya mencapai 28.927.982. Ada 924.044 angka kematian dan pasien sembuh 20.784.345.
Sebanyak 7.219.591 kasus masih aktif, dengan 7.158.695 gejala ringan dan 60.896 kasus serius.
Baca Juga : Kemendikbudristek Kembali Gelar Pekan Kebudayaan Nasional, “Merawat Bumi Merawat Kebudayaan”
Ada 213 negara yang terinfeksi dengan Amerika Serikat (AS), India, dan Brasil berada di posisi tiga teratas.
AS mencatat total kasus mencapai 6.673.995. Kemarin kasus baru bertambah 36.676.
Angka kematian secara total menjadi 198.110, di mana kemarin tercatat ada 689 kematian baru. Sementara total sembuh 3.944.594.
Baca Juga : Wali Kota Makassar Ingatkan Varian Baru Covid-19
India mencatat lonjakan kasus baru paling banyak yakni 94.409 orang. Sehingga kasus di negara Bollywood kini mencapai total 4.751.788.
Angka kematian juga bertambah menjadi 78.614 karena ada 1.108 kematian baru. Sementara yang sembuh 3.699.306.
Brasil mencatat 4.315.858 kasus, dengan tambahan 31.880 kemarin. Sementara total kematian sebanyak 131.274 dengan penambahan 800 kasus kematian baru kemarin.
Baca Juga : Waspada! COVID-19 Varian XBB Terdeteksi di Indonesia
Di 10 besar ada Rusia, Peru, Kolombia dan Meksiko. Ada pula Afrika Selatan, Spanyol, dan Argentina.
Indonesia berada di peringkat 23. Negara ini persis satu peringkat di bawah negara ASEAN lain yakni Filipina.
Indonesia mencatat 214.746 kasus secara akumulatif, di mana kasus baru bertambah 3.806 kemarin. Sementara Filipina mencatat 257.863 kasus di mana ada 4.935 kasus baru.