Minggu, 30 Agustus 2020 22:27

Efektivitas Sosialisasi di Medos; Danny-Fatma Unggul di Facebook dan Instagram, Appi-Rahman di YouTube

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Direktur Insidea, Nurcholis saat membeberkan hasil hasil monitoring dan analisis sosialisasi kandidat wali kota di media sosial.
Direktur Insidea, Nurcholis saat membeberkan hasil hasil monitoring dan analisis sosialisasi kandidat wali kota di media sosial.

Dari data, tiga platfom medsos yakni Facebook, Instagram dan youtube, Insidea menilai paling banyak menjadi arena pertarungan politik antara kandidat yang akan bertarung pada pemilihan wali kota Makassar, 9 Desember 2020.

RAKYATKU.COM - Pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto-Fatmawati Rusdi unggul di media sosial Facebook dan Instagram.

Ini temuan Lembaga Riset dan Konsultan Indo Supporting Idea (Insidea).

Direktur Insidea, Nurcholis saat membeberkan hasil hasil monitoring dan analisis yang dilakukan pada tanggal 27 Juli hingga 27 Agustus 2020, dengan mengambil data dari sumber data media sosial (medsos) Facebook, Instagram, dan Youtube.

Baca Juga : Sudah Komitmen, Appi-Rahman Lanjutkan Perjuangan Tangani Covid-19 di Kota Makassar

Nurcholis mengatakan khusus di Facebook dan Instagram, dari semua post, share, dan comments yang terkait dengan mention Pilwalkot Makassar, pasangan Moh Ramdhan Pomanto-Fatmawati Rusdi unggul sebanyak 51,77 persen.

"Di urutan kedua pasangan Irman Yasin Limpo-Andi Zunnun NH (None-Zunnun) 25,18 persen, di posisi ketiga ada pasangan Deng Ical-Fadli Ananda (Dilan) 15,14 persen, sedangkan di posisi terakhir pasangan Appi-Rahman 7,91 persen," kata Nurcholis saat memaparkan hasil risetnya, Minggu (30/8/2020).

Dari data, tiga platfom medsos yakni Facebook, Instagram dan youtube, Insidea menilai paling banyak menjadi arena pertarungan politik antara kandidat yang akan bertarung pada pemilihan wali kota Makassar, 9 Desember 2020.

Baca Juga : Sudah Sempat Crossing, RTK Ungkap Penyebab Appi-Rahman Kalah Atas Danny-Fatma Versi Quick Count

"Dari temuan dan analisis yang kita lakukan, dalam konteks volume percakapan, Danny-Fatma unggul dari tiga kandidat lainnya. Volume percakapan ini maksudnya percakapan yang me-mention nama kandidat di medsos, ini menggambarkan seberapa banyak kandidat dibicarakan di media sosial," tambahnya.

Adapun engagement atau daya tarik kandidat, kata Nurcholis, dari keseluruhan percakapan yang terkait dengan Pilwalkot Makassar, daya tarik Danny-Fatma terbesar dengan 35,57 persen, disusul Appi-Rahman menerima engagement sebesar 25,42 persen, kemudian Dilan 20,19 persen, dan None-Zunnun 18,83 persen engagement.

"Sementara dari platform medsos YouTube, pasangan Appi-Rahman lebih unggul sebesar 77,18 persen dari tiga kandidat lainnya," sebutnya.

Baca Juga : Beri Selamat Danny-Fatma, Dilan Apresiasi Appi-Rahman dan Imun

Di urutan kedua, pasangan None-Zunnun 14,2 persen, kemudian di urutan ketiga pasangan Danny-Fatma 6,7 persen, dan di urutan keempat Dilan 1,93 persen.

"Pasangan Appi-Rahman paling aktif pada platform YouTube dengan jumlah video terbanyak (34) dan engangement terbanyak dibanding ketiga kandidat lainnya," beber Nurcholis.

Namun demikian, kata Nurcholis, daya tarik masing-masing kandidat pada platform YouTube hampir sama. Artinya, pasangan Appi-Rahman memperoleh engagement terbesar hanya karena jumlah video yang banyak dan ditayangkan pada channel-channel yang memiliki jumlah subscriber besar.

Baca Juga : Beri Selamat Danny-Fatma Sambil Titip AGAMIS, UQmo Sampaikan Pesan kepada Appi, Deng Ical, dan None

Terkait penggunaan media sosial, Nurcholis menyebut sangat efektif untuk menarik perhatian dan simpati dari masyarakat. Bahkan hal ini pun dilakukan oleh beberapa pasangan calon wali kota.

"Itu cukup efektif karena pengguna media sosial di Makassar rata-rata menggunakan waktu 3,5 jam per hari untuk mengakses medsos. Salah satu calon wali kota pun seperti None telah mengatakan akan lebih banyak memanfaatkan digital untuk bersosialisasi dibanding cara konvensional seperti penggunaan baliho," bebernya.

Penulis : Syukur
#Pilkada Makassar