RAKYATKU.COM,WAJO - Anggota DPRD Wajo, Arga Prasetya Ashar melakukan reses dengan cara berbeda. Dia membagi-bagikan bibit produktif kepada warga.
Itu dilakukan ketua Fraksi Wajo Bersatu ini di daerah pilihannya Desa Leppangeng, Kecamatan Belawa, Rabu (19/8/2020).
Bantuan bibit pohon produktif ini diberikan anggota DPR RI Fraksi Partai Keadilan Sejahtera, Andi Akmal Pasluddin.
Baca Juga : Propam Polda Lakukan Penegakan Ketertiban dan Disiplin di Polres Wajo
Bantuan bibit produktif tersebut berupa bibit pohon mangga, durian, manggis, dan rambutan.
Arga yang juga berasal dari PKS diberikan kepercayaan untuk menyalurkan bantuan bibit produktif tersebut kepada masyarakat. Satu pohon per rumah.
Masyarakat Kabupaten Wajo khususnya Kecamatan Belawa sangat berterima kasih kepada Andi Akmal Pasluddin yang telah memberikan bantuan bibit pohon tersebut.
Baca Juga : Kasat Narkoba Polres Wajo Berganti, Kini Dijabat AKP Prawira Wardany
Arga juga menyampaikan kepada masyarakat agar bibit tersebut dipelihara dengan baik.
"Jadi saya harap untuk masyarakat yang sudah mendapatkan bantuan bibit agar kiranya dipelihara supaya kelak kalau berbuah kita bisa makan sama-sama," ajak Arga.
Legislator muda itu juga menyampaikan terima kasih kepada Andi Akmal Pasluddin atas bantuan serta kepedulian terhadap masyarakat Kabupaten Wajo. (Adv Humas DPRD Wajo)