Minggu, 12 Juli 2020 23:58

NASA Rilis Liontin Anticorona

Fathul Khair Akmal
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Liontin anti-corona yang dirilis NASA. (jpl.nasa.gov)
Liontin anti-corona yang dirilis NASA. (jpl.nasa.gov)

Lembaga antariksa AS, NASA, merilis liontin anti-corona. Bedanya dengan kalung eucalyptus, kalung yang diberi nama "Pulse" diklaim bisa menjaga diri penggunanya dari virus corona.

RAKYATKU.COM - Lembaga antariksa AS, NASA, merilis liontin anti-corona. Bedanya dengan kalung eucalyptus, kalung yang diberi nama "Pulse" diklaim bisa menjaga diri penggunanya dari virus corona.

Liontin ini akan bergetar jika tangan kita mulai mendekati wajah. Dengan kata lain, kalung "Pulse" ini bisa membantu penggunanya untuk membuang kebiasaan menyentuh wajah di masa new normal.

Liontin ini akan bekerja secara efektif bila pemakainnya berjarak 15 cm dari dagu. Sensor dari liontin ini akan mendeteksi, jika tangan kita mulai mendekati wajah, yang kemudian muncul getaran agar pengguna tak menyentuh wajah.

"Getaran yang dihasilkan mesin kecil pada liontin mensimulasikan dorongan, mengingatkan pemakai untuk menghindari menyentuh jalan masuk ini untuk mengurangi potensi infeksi," ungkap NASA dalam situsnya dikutip dari Indozone.

Walaupun begitu, kehadiran liontin ini bukan untuk menggantikan peran masker guna melindungi diri dari paparan virus corona.

Namun, pihak NASA tidak akan memproduksi liontin tersebut. Mereka hanya membagikan desain yang dibuat oleh karyawannya. NASA berharap ada perusahaan yang mereplikasi liontin tersebut.

"Kami berharap individu atau perusahaan akan mereplikasi, memperbaiki, dan meningkatkan liontin Pulse serta membuatnya mudah tersedia untuk distribusi pada publik," jelas NASA.