Kamis, 02 Juli 2020 16:18

Diluncurkan di Masa Pandemi, Ayo Rasakan Kenikmatan Bakso Olahan Yayasan Persatuan Janda

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Peluncuran Bakjo JJ olahan Yayasan Persatuan Janda Kota Makassar di kampus Universitas Cokroaminoto, Rabu (1/7/2020).
Peluncuran Bakjo JJ olahan Yayasan Persatuan Janda Kota Makassar di kampus Universitas Cokroaminoto, Rabu (1/7/2020).

Tidak hanya kualitas, mengonsumsi makanan di masa pandemi Covid-19 sangat mempertimbangkan kesterilannya dari virus dan bakteri.

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Tidak hanya kualitas, mengonsumsi makanan di masa pandemi Covid-19 sangat mempertimbangkan kesterilannya dari virus dan bakteri.

Ini yang jadi salah satu perhatian dan keunggulan dari bakso olahan Yayasan Persatuan Janda (Yaperja) Kota Makassar. Meluncurkan menu bakso andalan di masa pandemi yang diberi nama Bakso JJ.

"Kami bekerja sama dengan Fakultas Perternakan Unhas, pengolahan dan pengemasannya dilaksanakan disana. Sehingga prosesnya dijamin higenis dan halal, konsumen pun tidak perlu khawatir jika makan Bakso JJ," ujar Rosminarti Nawir, Ketua Yaperja, Rabu (1/7/2020) di kampus Universitas Cokroaminoto.

Rosminarti mengatakan, keunikan dari Bakso JJ ini dijual dalam kemasan beserta dengan bumbunya. "Sehingga di mana pun konsumen makan atau masak bakso kita tetap rasanya Bakso JJ," katanya.

Dekan Fakultas Perternakan Unhas, Lellah Rahim, mengatakan pihaknya saat ini telah memiliki pengolahan bakso yang sudah memenuhi standar.

"Kita sudah memiliki Sertifikat Hal dari MUI, sapi yang digunakan pun dijamin halal. Kita punya pabrik sendiri dan semua sudah sertifikasi," ujarnya.

Pendiri Yayasan Persatuan Janda Indonesia, Hasbullah, mengemukakan Bakso JJ merupakan salah satu produk untuk memberdayakan dan memberikan kehidupan yang lebih baik kepada para janda.

"Setiap tahun, ada 12 ribu janda muda yang ada di Makassar. Sementara mereka ini memiliki anak-anak yang harus ditanggung, sehingga kita berpikir bagaimana caranya agar para janda ini bisa mandiri, sehingga kita bentuklah yayasan ini," ungkapnya.