Rabu, 10 Juni 2020 12:31

Bintang AC Milan Jadi Korban Perampokan Bersenjata di Lampu Merah

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Samuel Castillejo. (Foto: Playmakerstats)
Samuel Castillejo. (Foto: Playmakerstats)

Bintang AC Milan menjadi jadi korban perampokan bersenjata. Pelaku sampai menodongkan pistol.

RAKYATKU.COM - Bintang AC Milan menjadi jadi korban perampokan bersenjata. Pelaku sampai menodongkan pistol.

Adalah Samuel Castillejo yang menjadi korban perampokan itu. Hal tersebut ia ungkap dalam unggahan di Instagramnya, @samucastillejo.

Ia menulis dirinya baru menjadi korban perampokan. "Apakah semua orang di Milan baik-baik saja? Dua orang merampok saya sambil menodongkan pistol ke wajah saya," tulisnya.

Berdasarkan laporan Milannews.it dilansir Football-Italia, Castillejo mengalami perampokan saat berhenti di lampu merah. Pemain 25 tahun itu harus rela kehilangan jam mewahnya.

Castillejo bermain di Italia sejak 2018, setelah dibeli Milan dari Villarreal. Ia sudah mencetak 5 gol dalam 59 penampilan bersama Rossoneri.