Minggu, 12 April 2020 20:15

Wali Kota Palopo Minta Pelaksanaan Ibadah Ramadan Tetap di Rumah

Mulyadi Abdillah
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Wali Kota Palopo Judas Amir
Wali Kota Palopo Judas Amir

Wali Kota Judas Amir meminta kepada seluruh masyarakat di Kota Palopo untuk merujuk pedoman pemerintah dan Majelis Ulama Indonesia (MUI) dalam menunaikan ibadah puasa 1441 H di tengah pandemi Covid-19

RAKYATKU.COM, PALOPO - Wali Kota Judas Amir meminta kepada seluruh masyarakat di Kota Palopo untuk merujuk pedoman pemerintah dan Majelis Ulama Indonesia (MUI) dalam menunaikan ibadah puasa 1441 H di tengah pandemi Covid-19.

Ditegaskan, rujukan itulah harus dilaksanakan dengan baik agar dapat memutus rantai penyebaran Covid-19.

“Karena virus ini mematikan,” ungkap Judas saat rapat bersama pengurus organisasi keagamaan di Kota Palopo pada Minggu, 12 April 2020.

Wakil Wali Kota Palopo Rahmat Masri Bandaso menyampaikan, imbauan salat tarwih dan salat Jumat dilaksanakan di rumah selama ramadhan, sebaiknya diumumkan di masjid-masjid. Karena masih banyaknya masyarakat yang belum mengikuti imbauan pemerintah.

“Untuk itu mari kita selalu mengingatkan masyarakat,” kata Rahmat.

Kapolres Kota Palopo Alfian Nurnas, menyampaikan agar seluruh masyarakat untuk mematuhi imbauan yang dikeluarkan pemerintah. Karena sudah begitu banyak yang telah menjadi korban Covid-19.

“Mari kita saling menjaga dan menghormati,” kata Alfian.

Hadir dalam rapat, Sekretaris Daerah Kota Palopo Firmanza DP, Wakil Ketua DPRD Kota Palopo Irvan Majid, Kasdim 1403/Swg Suparman, Kepala BKPSDM Kota Palopo Farid Kasim, Pengurus Gugus Tugas Covid-19, Pengurus Keagamaan Kota Palopo, dan Kepala Bagian Humas Setda Kota Palopo Wahyudin.