Minggu, 22 Maret 2020 18:27
LAWAN CORONA

None Turunkan Tim Medis Sisir 14 Kecamatan

Mulyadi Abdillah
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Foto: IST
Foto: IST

Irman "None" Yasin Limpo, telah menurunkan tim medisnya ke 14 kecamatan untuk melawan penyebaran virus Corona di Makassar.

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Virus Corona atau Covid-19 telah menjadi musuh bersama. Bakal calon Wali Kota Makassar, Irman "None" Yasin Limpo, telah menurunkan tim medisnya ke 14 kecamatan untuk melawan penyebaran virus tersebut.

Tim medis yang tergabung dalam Jaringan Kesehatan None (JKN) ini turun hingga ke tingkat RT. Mereka akan membagikan hand sanitizer, menyemprotkan disinfektan, hingga identifikasi Orang Dalam Pengawasan (ODP).

"Dengan aksi yang kita lakukan, semoga bisa menekan penyebaran virus Corona ini," kata None, Minggu, 22 Maret 2020.

Menurut None, JKN memprioritaskan lokasi yang menjadi tempat berkumpulnya banyak orang. Misalnya, tempat ibadah. Adapun lokasi aksi JKN saat ini, antara lain Masjid Babul Jannah dan Masjid Darul Alfalah di Kelurahan Pampang, Kecamatan Panakkukang.

"Pemerintah memang sudah mengeluarkan imbauan agar melakukan shalat di rumah. Tetapi masih banyak juga yang shalat di masjid. Karena itu, masjid jadi prioritas untuk penyemprotan disinfektan," tuturnya.

Tim yang bertugas juga akan membagikan flayer. Isinya tentang pencegahan penyebaran Virus Covid-19, hingga informasi mengenai gejala klinis bagi yang sudah terjangkit.

"Informasi ini penting, sehingga bagi yang merasakan ada gejala, bisa langsung melakukan isolasi diri secara mandiri," imbuhnya.