Minggu, 15 Maret 2020 15:45

Gawat Corona! Unhas Putuskan Tunda Wisuda dan Kuliah Tatap Muka

Fusuy
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Rektor Unhas, Prof DR Dwia Aries Tina (int)
Rektor Unhas, Prof DR Dwia Aries Tina (int)

Universitas Hasanuddin mengambil langkah cepat. Kampus Merah itu, sigab mencegah meluasnya penyebaran virus corona attau dikenal Covid-19.

RAKYATKU.COM, MAKASSAR--Universitas Hasanuddin mengambil langkah cepat. Kampus Merah itu, sigab mencegah meluasnya penyebaran virus corona atau dikenal Covid-19.

Sang Rektor, Prof Dwia Aries Tina  mengeluarkan ‘warning’. Ya, orang nomor satu di Universitas Hasanuddin ini mengeluarkan beberapa kebijakan. Itu sebagaimana tertuang dalam Surat Edaran Nomor 7522/UN4.1/PK.03.03/2/2020.

Salah satu point dalam Surat Edaran tersebut adalah penyelenggaraan Wisuda Periode III Tahun Akademik 2019/2020 yang sedianya berlangsung pada 17 dan 18 Maret 2020 ditunda. Bukan itu saja. Bentuk perkualiahan sementara menghindari tatap muka. Perkuliahan dilakukan dengan metode online atau daring.

Surat Edaran yang juga sudah beredar luas di media sosial itu, meminta semua civitas akademika Unhas untuk mempraktikkan pola hidup bersih dan sehat (PHBS).  Melarang perjalanan ke luar negeri.

Juga, kunjungan mitra kerja dari luar negeri. Tak hanya itu, menganjurkan mahasiswa, dosen, dan tenaga kependidikan untuk mengurangi perjalanan dalam negeri yang tidak penting. Apalagi, yang berpotensi terinfeksi virus corona.

Direktur Komunikasi Unhas, Suharman Hamzah, Ph.D mengatakan bahwa penundaan ini merupakan langkah antisipatif setelah menerima berbagai masukan dan melihat perkembangan.

"Badan Kesehatan Dunia telah menyatakan Covid-19 sebagai pandemi. Kita perlu mengambil langkah untuk mencegah penyebaran. Keputusan penundaan Wisuda ini cukup berat, namun kami perlu memikirkan kepentingan yang lebih besar," kata Suharman.

Untuk selanjutnya, para wisudawan diminta untuk mengikuti perkembangan informasi melalui saluran informasi resmi Unhas, baik melalui website maupun sosial media resmi. (*)