Senin, 03 Februari 2020 21:52

Dokter Angkat Kista Rambut dari Indung Telur Ibu 2 Anak

Andi Chaerul Fadli
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Dokter Angkat Kista Rambut dari Indung Telur Ibu 2 Anak

Dokter telah mengangkat kista rambut panjang dari indung telur wanita. Kista dermoid raksasa itu sebagian besar terdiri atas rambut ibu dua anak berusia 30 tahun.

RAKYATKU.COM - Dokter telah mengangkat kista rambut panjang dari indung telur wanita. Kista dermoid raksasa itu sebagian besar terdiri atas rambut ibu dua anak berusia 30 tahun.

Beberapa rambut yang kusut panjangnya 5 inci, kata ahli bedah. Wanita Rusia yang tidak dikenal itu meminta bantuan medis setelah menderita sakit perut, dikutip dari Daily Star, Senin (3/2/2020).

“Kista dermoid adalah tumor ovarium yang bukan kanker," ujar Kepala dokter Pusat Perinatal Kolomna, Tatiana Shavrak.

“Mereka adalah kapsul dengan dinding yang agak tebal yang terdiri dari lendir yang dicampur dengan berbagai jaringan manusia."

"Di dalam kista kita menemukan lapisan atas kulit, lemak, rambut, tulang, dan bahkan gigi kita."

Kista -dalam hal ini terutama rambut- berhasil dihilangkan dengan laparoskopi, dan sistem reproduksi wanita tidak terpengaruh.

Masing-masing beratnya hampir empat ons dan telah tumbuh menjadi "ekor rambut" di masing-masing ovariumnya.