Sabtu, 11 Januari 2020 20:01

Air Masuk Sampai ke Kamar, Pasien RSUD Andi Makkasau Parepare Terpaksa Dievakuasi

Andi Chaerul Fadli
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Air Masuk Sampai ke Kamar, Pasien RSUD Andi Makkasau Parepare Terpaksa Dievakuasi

Sekira 12 pasien di Kamar Seruni RSUD Andi Makkasau, Kota Parepare harus dievakuasi. Akibat ruangan yang berada di titik terendah rumah sakit itu kebanjiran.

RAKYATKU.COM, PAREPARE - Sekira 12 pasien di Kamar Seruni RSUD Andi Makkasau, Kota Parepare harus dievakuasi. Akibat ruangan yang berada di titik terendah rumah sakit itu kebanjiran.

Bahkan air memasuki ruangan dengan ketinggian di atas mata kaki.

"Iya, tadi air sempat masuk dalam ruangan Seruni, 12 pasien langsung kita pindahkan ke ruangan lain," jelas Renny Anggraeny Sari, Direktur RSUD Andi Makkasau saat dihubungi, Sabtu (11/1/2020).

Penyebab air masuk dalam ruangan, kata Renny, karena ada penyumbatan di drainase RS.

"Tapi semua sudah terkendali. Managemen hingga Dewas RSUD Andi Makkasau terjun langsung melakukan penanganan," kata dia.

Hingga saat ini, hujan dengan intensitas cukup tinggi masih terus mengguyur wilayah Kota Parepare dan sekitarnya.

Pemukiman warga di sejumkah titik juga mulai tergenang banjir dengan ketinggian bervariasi.