RAKYATKU.COM - Makam mantan istri komedian Sule, Lina Jubaedah akhirnya dipindahkan. Itu juga dilakukan, setelah autopsi terhadap jenazahnya.
Semula Lina disemayamkan di pemakaman keluarga suaminya, Teddy, di kawasan Sekelimus, Bandung, Jawa Barat.
Jasad itu lalu dikebumikan lagi di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Nagrok, Ujung Berung, Jawa Barat, tempat pemakaman keluarga Lina.
Pemindahan ini disebut Rizky Febian untuk melaksanakan amanah dari sang ibunda.
"Semoga Allah bukakan pintu surga, yang terpenting akhirnya saya bisa melengkapi amanah dari mamah untuk dipindahkan," kata Rizky Febian, seperti dikutip dari Detikcom.
Keputusan untuk memindahkan jasad Lina awalnya sempat ditolak oleh Teddy. Namun ia dan Rizky Febian akhirnya membuat sebuah kesepakatan hitam di atas putih.
"Kesepakatan tertulis tanda tangan di atas materai," kata Bahyuni, kuasa hukum Rizky Febian.
Awalnya jasad Lina dikabarkan akan disemayamkan di daerah Cimahi, namun hal itu ditolak oleh Teddy. Akhirnya ia setuju saat jasad sang istri dipindahkan ke daerah Nagrog, Ujungberung.
"Kalau di Cimahi saya nggak setuju. Kalau di Cimahi itu mantan," kata Teddy saat jasad Lina dipindahkan.