Senin, 06 Januari 2020 13:04

Puting Beliung Rusak 103 Rumah di Pangkep

Fathul Khair Akmal
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Puting Beliung Rusak 103 Rumah di Pangkep

Atap beterbangan. Sejumlah rumah panggung, roboh. Angin puting beliung, memang habis mengamuk di Kecamatan Liukang, Kalmas, Kabupaten Pangkep, Minggu (5/1/2020).

RAKYATKU.COM, PANGKEP - Atap beterbangan. Sejumlah rumah panggung, roboh. Angin puting beliung, memang habis mengamuk di Kecamatan Liukang, Kalmas, Kabupaten Pangkep, Minggu (5/1/2020).

Angin puting beliung merusak 43 rumah di desa Sabaru, dan 63 rumah di desa Panmas Pammatauang Massalima.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Jumlah kerugian akibat bencana tersebut, juga belum bisa ditaksir.

"Ada beberapa rumah masyarakat Desa Pammas yang diamuk angin kencang. Sehingga mengakibatkan rumah warga rusak. Dan ada juga ditimpa pohon besar. Tapi itu juga karena angin. Bahkan rumah kami pun ditimpa angin tersebut," ujar Kepala Desa Pammas, Muhammad Basit.

Dia berharap, warga tetap waspada dengan cuaca buruk yang akhir-akhir sering terjadi di wilayah kepulauan Pangkep. Dia juga berharap, bantuan segera tiba untuk menangani korban yang rumahnya mengalami kerusakan.

"Semoga cepat berlalu anginnya. Serta seluruh warga tetap waspada dan sabar serta saling membantu memperbaiki kerusakan yang ada. Insyaallah kami selaku pemerintah akan mengupayakan memberikan bantuan," tutupnya.

Selain di wilayah Pangkep Angin juga merusak sejumlah Rumah di wilayah Daratan Pangkep seperti di Desa Mangilu kecamatan Bungoro 2 rumah warga rusak terkena puting beliung dan 2 rumah warga terkena pohon tumbang Kelurahan Anrongappaka kecamatan Pangkaje'ne. (Tajuddin Mustaming)