Jumat, 03 Januari 2020 15:35

Bupati Gowa Pastikan Kondisi Debit Air di Bili-bili Masih Normal

Andi Chaerul Fadli
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Bupati Gowa Pastikan Kondisi Debit Air di Bili-bili Masih Normal

Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan memastikan ketinggian air di Bendungan Bili-bili masih di bawah batas normal. Hal ini ditegaskan Adnan, karena beredarnya hoax yang mengatasnamakan dirinya terkait k

RAKYATKU.COM, GOWA - Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan memastikan ketinggian air di Bendungan Bili-bili masih di bawah batas normal. Hal ini ditegaskan Adnan, karena beredarnya hoax yang mengatasnamakan dirinya terkait ketinggian air yang melebihi batas normal.

"Itu mungkin peringatan tahun lalu. Entah dari mana dan siapa yang mengedarkannya lagi. Kondisi di Bendungan Bili-bili, debit air masih di bawah batas normal," ungkapnya, Jumat (3/1/2020).

Ia pun meminta masyarakat untuk tidak terhasut dengan kabar dan berita yang tidak jelas sumbernya. "Jangan mudah termakan hoax, dahulukan mencari kebenarannya," pesannya.

Meski demikian, Adnan tetap mengajak masyarakat untuk waspada. Ia juga berharap masyarakat untuk meningkatkan intensitasnya dalam beribadah dan berdoa agar dihindarkan dari segala macam bencana.

Sekadar diketahui di grup-grup WhatsApp beredar pesan berantai yang meminta masyarakat untuk waspada. Pasalnya debit air sudah melewati batas normal, sehingga pintu-pintu air akan dibuka.