Selasa, 24 Desember 2019 14:53

Begini Kondisi Terakhir Pencarian Warga Maros Tenggelam di Bone

Ibnu Kasir Amahoru
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Begini Kondisi Terakhir Pencarian Warga Maros Tenggelam di Bone

Proses pencarian Vikran (15), warga Camba, Kabupaten Maros, masih terus dilakukan di sekitar bendungan Ponre-ponre Bone.

RAKYATKU.COM, BONE - Proses pencarian Vikran (15), warga Camba, Kabupaten Maros, masih terus dilakukan di sekitar bendungan Ponre-ponre Bone.

Pencarian tersebut dilakukan Tim Basarnas Kabupaten Bone bersama tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bone, serta tim SAR Unhas Makassar.

Hal tersebut dikemukakan Koordinator Basarnas Kabupaten Bone, Andi Sultan, di sela-sela pencarian Vikran di bendungan Ponre-ponre Bone, Selasa (24/12/2019).

"Selain dilakukan penyisiran dan penyelam di sekitar TKP, saat ini juga tim BPBD Bone sudah menurunkan perahu dolphin dan perahu karet ditambah sembilan (9) orang personel dari BPBD Bone serta empat (4) orang dari SAR Unhas Makassar beserta alat selamnya," kata Andi Sultan.

Diberitakan sebelumnya, seorang pemuda dari Kabupaten Maros, Vikran (15), dilaporkan tenggelam di bendungan Ponre-ponre Kecamatan Libureng Kabupaten Bone, Senin malam (23/12/2019). Saat itu, dia sedang memancing di bendungan tersebut. (Enal)