Sabtu, 21 Desember 2019 10:42

Peringati Hari Ibu, GOW se-Kabupaten Gowa Bakti Sosial di Tiga LKSA

Ibnu Kasir Amahoru
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Peringati Hari Ibu, GOW se-Kabupaten Gowa Bakti Sosial di Tiga LKSA

Gerakan Organisasi Wanita (GOW) Se-Kabupaten Gowa kembali melakukan kegiatan bakti sosial atau ajangsana

RAKYATKU.COM, GOWA - Gerakan Organisasi Wanita (GOW) Se-Kabupaten Gowa kembali melakukan kegiatan bakti sosial atau ajangsana di tiga Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA), yang ada di Kabupaten Gowa, yakni LKSA Silaturahmi, Nur Akbar dan Yuda Mandiri di Kecamatan Somba Opu, Kamis (19/12/2019).

Kegiatan tersebut dipimpin Kepala Dinas Perempuan dan Pemberdayan Anak, Kawaidah. Dia mengatakan, bakti sosial rutin dilaksanakan setiap tahun, dalam rangka memperingati Hari Ibu Ke-89 dan HUT Darma Wanita Persatuan yang jatuh pada 22 Desember mendatang.

"Kami memang bersama GOW selalu memiliki rangkaian kegiatan jelang hari ibu, salah satunya anjangsana ini dengan memberikan sedikit bantuan," katanya.

Selain anjangsana kata Kawaidah, pihaknya juga akan melaksanakan senam massal pada 22 Desember di Gedung Olahraga (GOR) Sungguminasa, dan puncak kegiatan akan dilaksanakan pada 27 Desember mendatang.

Sementara itu, Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Gowa, Nurliah Muchlis mengaku melalui kegiatan ini bisa sedikit membantu LKSA yang ada di Kabupaten Gowa. 

Dirinya berharap, kedepan banyak perempuan-perempuan yang ikut berpartisipasi dan lebih aktif lagi dalam membantu sesama, apalagi hampir semua LKSA di Gowa dihuni oleh anak-anak.

"Kami berharap dengan bakti sosial atau anjangsana kita hari ini bisa membantu para anak yang di LKSA, dan mengurangi angka stunting di kabupaten Gowa," pungkasnya.

Sekadar diketahui, kegiatan ini turut dihadiri para Ketua GOW, yakni Ketua Persit KCK Cabang XXVI Dim 1409 Gowa Sugieswhana Pratiwi Suaib, Ketua Bhayangkari Cabang Gowa Hana Boy, Ketua IKA DPRD Kabupaten Gowa, Hafsah Rafiuddin, Ketua DWP BPS Kabupaten Gowa, Marhumah Majid dan Ketua Aisyiah Kabupaten Gowa, Musdalifah Wahab.