Minggu, 08 Desember 2019 03:01

Begini Cara Simpan Helm Agar Tak Bau Apek

Mays
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Cara menyimpan helm di bagasi.
Cara menyimpan helm di bagasi.

Helm, salah satu perangkat penting yang harus dimiliki seorang pengendara sepeda motor.

RAKYATKU.COM - Helm, salah satu perangkat penting yang harus dimiliki seorang pengendara sepeda motor.

Namun seiring waktu, pemakaian helm juga akan mengalami penurunan kenyamanan. Terutama soal bau tak sedap dari dalam helm.

Dari sejumlah informasi, masalah munculnya bau tidak sedap atau 'apek' dari dalam helm tersebut, karena kita kurang memperhatikan saat menyimpan perangkat keamanan berkendara itu.

Sebelumnya, bagaimana pola kita dalam menyimpan helm, apakah dengan keadaan tengkurap atau terbalik?

Selama ini mungkin mayoritas dari kita menyimpannya dalam keadaan tengkurap kan? Nah, hal itu yang justru menjadi penyebab munculnya bau 'apek' tersebut.

Begini penjelasannya. Setelah helm dipakai bagian dalam helm akan menjadi lembap karena keringat dan sebagainya. Kondisi tersebut akan memicu timbulnya bakteri dan jamur yang akan memunculkan bau tidak sedap tersebut.

Ketika helm disimpan dalam keadaan tengkurap, justru akan mempercepat perkembangan bakteri dan jamur tersebut. Karena tidak ada sirkulasi udara yang masuk untuk membantu mengurangi kelembapannya.

Berbeda ketika kita meletakkan helm secara terbalik, udara akan dengan bebas membantu mengeringkan bagian dalam helm yang lembap.