Jumat, 06 Desember 2019 17:22

Truk Hantam Sepeda Motor di Sungguminasa, Satu Tewas

Mays
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Kanit Laka Lantas, Ipda H Marwah, tampak menutupi jasad korban dengan kain kafan.
Kanit Laka Lantas, Ipda H Marwah, tampak menutupi jasad korban dengan kain kafan.

Jumat, 6 Desember 2019. Hari sudah sore. Saat itu, arus lalu lintas di Jalan Poros Limbung Doja, Desa Tangke Bajeng, Kecamatan Bajeng, Gowa terpantau ramai.

RAKYATKU.COM, GOWA - Jumat, 6 Desember 2019. Hari sudah sore. Saat itu, arus lalu lintas di Jalan Poros Limbung Doja, Desa Tangke Bajeng, Kecamatan Bajeng, Gowa terpantau ramai.

Orang-orang beranjak pulang beristirahat ke rumah mereka. Jarum jam saat itu menunjuk ke pukul 16.00 Wita. Saat sepeda motor yang dikemudikan Amirullah (16), melaju ke arah Sungguminasa.

Sementara, dari arah berlawanan. Sebuah truk yang disopiri Amir Gading, juga melaju. Amirullah berbelok. "Brakkk!!!". Sepeda motor Yamaha MX DD 3651 VJ yang dikendarainya, menabrak truk DD 8795 PA.

Amirullah mengalami luka cukup berat. Nyawanya tak tertolong.

"Korban mengalami patah kaki terbuka pada kaki kanan, bengkak pada lengan kiri, memar pada dada," ujar Kasubbag Humas Polres Gowa, AKP Mangatas Tambunan, Jumat (6/12/2019).

Korban sempat dilarikan ke RSUD Syekh Yusuf Gowa. "Sayang, keterangan tim mesid RSUD Syekh Yusuf Gowa, korban telah meninggal dunia," tambah Mangatas Tambunan.

Aparat kepolisian dari Polres Gowa, yang saat itu diwakili Kanit Laka Lantas, Ipda H Marwah dan pihak Jasa Raharja, segera mendatangi rumah duka, di wilayah Kecamatan Bajeng, Gowa. Keduanya menyampaikan turut berduka cita atas meninggalnya Amirullah.

Jenazah Amirullah akan dimakamkan oleh pihak keluarga, dan akan mendapat santunan dari pihak Jasa Raharja.

"Saya mengapresiasi upaya yang telah dilakukan Kanit Laka, dan berharap, hal ini dibudayakan sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat, juga sebagai bentuk penjabaran program Kapolri dalam hal pemantapan Harkamtibmas," ungkap Kapolres Gowa, AKBP Boy Samola, yang diwakili Ipda H Marwah.