Selasa, 26 November 2019 13:30

4 Manfaat Memijat Kaki Setiap Malam Sebelum Tidur

Suriawati
Konten Redaksi Rakyatku.Com
INT
INT

Jika Anda memiliki tekanan darah rendah, pijat kaki Anda selama 10 menit sebelum tidur. Ini akan mengatur aliran darah dalam tubuh

RAKYATKU.COM - Aktivitas fisik dan jadwal padat dapat menyebabkan kram dan rasa sakit di kaki.

Perawatan paling sederhana untuk menyembuhkan masalah ini adalah dengan melakukan pemijatan. Dan waktu terbaik untuk memijat kaki adalah sebelum tidur.

Bukan hanya itu, memijat kaki 10-15 menit sebelum tidur juga menawarkan manfaat lain, sebagai berikut:

1. Untuk tekanan darah rendah
Jika Anda memiliki tekanan darah rendah, pijat kaki Anda selama 10 menit sebelum tidur. Ini akan mengatur aliran darah dalam tubuh, sehingga membuat Anda tidur lebih rileks.

2. Untuk nyeri sendi
Pijatan sangat bagus untuk mereka yang selalu mengeluhkan nyeri sendi. Caranya, hangatkan minyak lalu gunakan untuk memijat sendi yang sakit.

3. Untuk PMS
Wanita yang mengalami PMS kadang mengalami gangguan tidur. Jadi, untuk meringankan penderitaan Anda, pijatan kaki sebelum tidur hingga 15 menit.

4. Melancarkan sirkulasi darah
Fungsi utama darah dalam tubuh kita adalah untuk memasok oksigen dan nutrisi ke organ-organ, dan juga membuang racun.

Nah, memijat kaki selama beberapa menit sebelum tidur membantu melancarkan sirkulasi darah.