RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Jelang hari Natal dan tahun baru, Menteri Perdagangan RI, Agus Suparmanto mengecek harga di Pasar Pabaengbaeng, Makassar, Rabu (20/11/2019).
"Alhamdulillah hari ini harga stabil, sesuai harapan saya, dan juga di sini menjaga supaya pedagang-pedagang ini puas," kata Agus.
Kata Agus, dirinya memang ikut fokus memantau perkembangan harga di pasar-pasar. Dia ingin, harga terus stabil.
"Dan bukan hanya di sini, tapi ke daerah-daerah lain juga. Harga ini bagus, artinya masih di bawah harga eceran tertinggi. Jadi ini masih bagus," tambahnya.
Menurut Agus, pihaknya memasang monitor di pasar Pabaengbaeng. Di monitor, akan terlihat harga di normal bahan di pasar.
"Jadi kalau ada lewat dari itu, kita akan adakan operasi pasar. Harga secara umum kita patok sesuai harapan, sesuaui harga eceran tertinggi," ujarnya.
Dalam kunjungannya itu, Agus juga banyak mendapat masukan dari pedagang pasar. Salah satu masukannya, yaitu peningkatan kualitas pasar.