RAKYATKU.COM, WAJO - Satu rumah di Dusun Lamasewanua, Desa Tajo, Kecamatan Majauleng, Kabupaten Wajo, hangus terbakar, Selasa (05/11/2019).
Satu tersebut diketahui milik Madong (65), warga setempat.
Danton 3 Posko Induk Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamat Kabupaten Wajo, Sudirman mengatakan, kebakaran diduga disebabkan konsleting listrik dari rumah Madong.
"Satu rumah yang terbakar akibat konsleting listrik, yang parah rumah pertama," ujar Sudirman kepada Rakyatku.com.
Dia menjelaskan, atas kebakaran tersebut, rumah panggung milik Madong berukuran besar ludes dilalap si jago merah.
Madong harus menelan kerugian puluhan juta karena terdapat perabotan dan isi rumah habis terbakar. "Kerugian mencapai Rp 40 juta di rumah tersebut," ujarnya.
Dia menjelaskan, dalam kejadian itu, petugas damkar di luncurkan 2 unit di bantu 1 unit dari sektor kecamatan Majauleng dan 12 personil untuk memadamkan api di bantu warga.
Begitu sampai di lokasi, petugas langsung melakukan pemadaman.
"Kita dapat laporan pukul 12.30 WIB, sampai lokasi pukul 13.30 WIB dan selesai pemadaman pada dini hari, pukul 03.52 WIB," pungkasnya. (Rasyid).