Senin, 07 Oktober 2019 18:59

Kapolsek Segeri Pakaikan Baju Sekolah ke Anak Sebatangkara Korban Wamena

Mays
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Kapolsek Segeri Iptu Sumarto, memakaikan seragam sekolah kepada Riskun.
Kapolsek Segeri Iptu Sumarto, memakaikan seragam sekolah kepada Riskun.

Bukan main riangnya, Riskun bin Rustam. Bocah 7 tahun korban selamat kerusuhan Wamena Papua itu, kini kembali bisa bersekolah di SD Negeri 26 Mangkaca, Segeri, Pangkep.

RAKYATKU.COM, PANGKEP - Bukan main riangnya, Riskun bin Rustam. Bocah 7 tahun korban selamat kerusuhan Wamena Papua itu, kini kembali bisa bersekolah di SD Negeri 26 Mangkaca, Segeri, Pangkep.

Bocah sebatangkara itu, kini diasuh keluarganya di kampung Kacampureng, Kelurahan Segeri, Kecamatan Segeri. Trauma yang masih membekas karena harus kehilangan kedua orang tua dan adiknya, kini sedikit terkikis senyum. Itu setelah Kapolsek Segeri, Iptu Sumarto, datang membawanya belanja seragam sekolah.

Rencananya, Riskun akan masuk kembali sekolah sebagai siswa kelas 2 SD Negeri 26 Mangkaca, pada Selasa (8/10/2019) besok. 

Kapolsek Segeri Iptu Sumarto, Senin, 7 Oktober 2019, datang langsung memberikan bantuan perlengkapan sekolah itu, dan mengurus pendidikan Riskun. Dihubungi tadi, Iptu Sumarto mengatakan, dirinya sudah menyiapkan segala kebutuhan sekolah Riskun.

"Besok sudah bisa masuk sekolah, dan semua perlengkapan sekolahnya sudah kita siapkan. Berharap Riskun bisa menjalani hari-hari seperti biasanya," singkatnya.

Selain memberikan bantuan sekolah, Iptu Sumarto juga akan terus mendampinginya, dan berusaha menghilangkan trauma psikologis yang dialami korban, memberikan korban hiburan dan jalan-jalan.

Diketahui, Riskun berhasil selamat. Saat peristiwa kerusuhan Wamena pecah, dirinya berada di sekolah. Namun dua orang tuanya, Rustam dan Irma, serta Ilmi adiknya, pergi untuk selamanya.

Saat ini, Riskun masih butuh bantuan pihak pemerintah setempat untuk melanjutkan kehidupannya. (Tajuddin Mustaming