RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Munafri Arifuddin (Appi) menjadi salah satu nama yang dipertimbangkan oleh Ilham Arief Sirajuddin (IAS) untuk dimenangkan pada Pilkada Makassar 2020. Selain Appi, dua nama lain dari gerbong IAS yakni Aliyah Mustika Ilham dan Syamsu Rizal.
Appi mengaku, tetap membutuhkan masukan dari IAS sebagai salah satu pertimbangan menjelang Pilkada Makassar.
"Sepakat untuk menjadikannya salah satu pertimbangan itu. Tapi apakah saya firm untuk maju? Saya akan firm maju!" kata Appi saat ditemui Rakyatku.com, Senin kemarin (17/9/2019).
IAS sebelumnya mengaku, hanya akan mendorong satu nama saja untuk dimenangkan di Pilkada Makassar. Aliyah tak lain istri IAS, Appi adalah menantu Aksa Mahmud, dan Syamsu Rizal adalah kerabat dekat IAS.
Apa tanggapan Appi? Istri Melinda Aksa itu menegaskan, saat ini fokus dulu melakukan kerja politik.
"Mau tidak mau, suka tidak suka, nama Pak Ilham masih sangat bagus. Hampir seluruh calon wali kota yang maju, bukan hanya minta restu, tapi support dari beliau dan mesin-mesin Pak Ilham sangat diharapkan. Tapi saya jalan saja dulu," tambahnya.
Pada akhirnya nanti lanjut Appi, komunikasi politik masih sangat bisa dilakukan, setelah IAS memutuskan hanya akan memenangkan satu figur saja.
"Kita akan komunikasi lebih lanjut soal itu. Karena ada hal yang harus kita bicarakan secara detail," jelasnya.
Appi percaya diri, untuk bisa bertarung pada kontestasi politik nanti. Perolehan suara yang dia raih pada Pilwalkot 2018 lalu, menjadi modal awalnya.
"Di dalam pemilihan wali kota, sudah bisa dilihat saya di posisi 290 ribu suara. Artinya ada 290 ribu orang yang cari saya saat pencoblosan. Ini salah satu indikasi dengan kemampuan 290 ribu suara, saya harus mampu menjaga ini, dan terus menambah dengan pergerakan lain," pungkas CEO PSM Makassar ini.