RAKYATKU.COM, LUWU UTARA - Berakhir sudah masa pendaftaran calon bupati dan wakil bupati oleh DPC PDIP Kabupaten Luwu Utara 2020. Hasilnya, enam kandidat yang menyetor formulir pendaftarannya.
"PDI Perjuangan resmi menutup penjaringan bakal calon Bupati Luwu Utara. Enam kandidat bersaing, dari bupati petahana, wakil bupati, politikus hingga pengusaha," kata Ketua DPC PDIP Luwu Utara, Mahfud Siddiq kepada Rakyatku.com, Senin (16/9/2019).
Keenam kandidat itu, yakni Indah Putri Indriani (bupati), Thahar Rum (wakil bupati), Andi Abdullah Rahim, Andi Sukma, Pardenga, dan Muharram Nurdin.
"Jumlah itu final setelah DPC PDI Perjuangan Luwu Utara menutup pendaftaran mulai 2 sampai dengan 14 September 2019, di rumah perjuangan, Sekretariat Desk Pilkada," tambahnya.
Lebih jauh dia mengungkapkan, proses selanjutnya akan dilakukan rapat pleno tingkat DPC PDIP Luwu Utara.
"Bagi kandidat yang memenuhi syarat, adalah melalui wawancara serta uji kepatutan dan kelayakan, di tingkat DPD PDI Perjuangan provinsi Sulawesi Selatan. Adapun keputusan terakhir ada di DPP PDI Perjuangan," ujarnya.
Semua kandidat berpeluang sama untuk diusung. Hanya saja, ada sistem penjaringan yang diatur partai untuk menyeleksi para pendaftar.
"Mulai dari berkas mereka, hasil survei, dan indikator penilaian lainnya," pungkasnya.