Jumat, 06 September 2019 13:42

"Benar-benar Jelek," Menteri Ekonomi Brazil Ejek Ibu Negara Perancis

Andi Chaerul Fadli
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Brigette Macron. FOTO: AFP
Brigette Macron. FOTO: AFP

Menteri Ekonomi Brazil, Paulo Guedes mengatakan jika ibu negara Perancis, Brigitte Macron adalah wanita yang benar-benar jelek. Pernyataannya itu dilontarkan beberapa hari setelah presiden Brazil, Jai

RAKYATKU.COM - Menteri Ekonomi Brazil, Paulo Guedes mengatakan jika ibu negara Perancis, Brigitte Macron adalah wanita yang benar-benar jelek. Pernyataannya itu dilontarkan beberapa hari setelah presiden Brazil, Jair Bolsonaro membuat serangan terhadap penampilan pemimpin Perancis.

Paulo Guedes mengatakan, dia setuju dengan komentar Bolsonaro tentang penampilan Macron, dikutip dari Asia One, Jumat (6/9/2019).

"Presiden mengatakannya, itu benar," katanya memberi tepuk tangan pada sebuah forum ekonomi. "Wanita itu benar-benar jelek."

Kemudian, seorang ajudan mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa Guedes meminta pengampunan atas lelucon yang dia buat hari ini selama acara publik, ketika dia menyebut ibu negara Prancis.

Bolsonaro mendapat kecaman minggu lalu ketika dia tampaknya setuju dengan sebuah posting Facebook yang menyiratkan istri Presiden Prancis Emmanuel Macron tidak semenarik istrinya Michele Bolsonaro.

"Jangan mempermalukan pria itu, ha ha" pada sebuah posting yang bertuliskan "Sekarang Anda mengerti mengapa Macron menganiaya Bolsonaro" di sebelah foto-foto dua ibu negara itu.

Presiden Prancis menyebut perilaku Bolsonaro sangat tidak sopan dan presiden Brasil itu kemudian menghapus komentarnya.

Brasil dan Prancis telah berselisih dalam beberapa pekan terakhir atas penanganan kebakaran di Amazon, hutan hujan terbesar di dunia, yang sangat penting untuk iklim global yang stabil.