RAKYATKU.COM, BULUKUMBA - Sebuah kebanggaan tersendiri jika kita dapat memperoleh buku langsung dari pemiliknya. Begitulah yang dirasakan Syamsuddin Alimsyah setelah mendapat buku langsung dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB), Jenderal Purnawirawan Syafruddin.
Buku Jenderal Syafruddin, berjudul 'Pak Syaf' diserahkan langsung ke pendiri Kopel Indonesia itu saat perayaan HUT Kabar Makassar.
"Suatu kebanggan bersama beliau. Sama sama mendapatkan award dalam perayaan HUT Kabar Makassar. Juga dapat hadiah langsung buku dari beliau dengan judul Pak Syaf," kata Syamsuddin, Sabtu, (31/08/2019).
Menurut Syam, buku ini sangat bagus dan penuh inspirasi bagi orangorang yang memiliki semangat juang.
"Buku ini mengisahkan perjalanan beliau selama di kepolisian, di olahraga yang ikut menjadi salah satu orang terpenting dalam asean game hingga menjadi menteri di Kemenpan. Di Kemenpan bahkan berhasil mendapatkan penghargaan dua kali dari PBB sebagai inovasi terbail dunia dalam bidang pelayanan publik," lanjut Syam.
Sementara itu Syafruddin dalam sambutan launching bukunya beberapa waktu lalu banyak berkisah, jika tidak ada pemimpin sukses di dunia lahir dalam karbitan. Semua berproses dari bawah.
"Mereka rata rata punya rekam perjalanan yang penuh tantangan. Tapi itulah yang menjiwainya," katanya.
Kepada Syamsuddin Alimsyah, Jend. Syafruddin juga menyampaikan pesan tersendiri. "Pemimpin ke depan harus orang yang kreatif dan inovasi," kata Jend Syafruddin.