Minggu, 18 Agustus 2019 04:30

Kota Ini Hadirkan Toilet Umum Anti-seks, Sensor Aktif Kalau Banyak Goyang

Andi Chaerul Fadli
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Kota Ini Hadirkan Toilet Umum Anti-seks, Sensor Aktif Kalau Banyak Goyang

Toilet anti-seks telah dipasang di tepi pantai di Kota Porthcawl, Wales untuk mencegah pengunjung pantai yang kasmaran agar tidak bercinta di dalamnya.

RAKYATKU.COM - Toilet anti-seks telah dipasang di tepi pantai di Kota Porthcawl, Wales untuk mencegah pengunjung pantai yang kasmaran agar tidak bercinta di dalamnya.

Pemerintah kota setempat berencana membangun fasilitas itu untuk membuatnya nyaris mustahil bagi pasangan yang ingin memadu kasih.

Toilet itu memiliki sensor gerakan yang kuat. Sensor itu akan memicu pembukaan pintu secara otomatis jika ada orang di dalam yang bergoyang terlalu banyak, dikutip dari The Daily Star, Minggu (18/8/2019).

Tak cuma itu, alarm dengan nada tinggi juga akan berbunyi dan dinding toilet menyemprotkan air.

Fasilitas itu tidak memungkinkan digunakan lebih dari satu orang. Sebab lantai toilet peka terhadap berat badan yang akan melindungi terhadap "aktivitas seksual yang tidak pantas dan vandalisme".

Dewan Kota Porthcawl menghabiskan £ 170.000 atau setara Rp3 miliar untuk toilet futuristik itu.

Dokumen perencanaan juga menunjukkan bagaimana akan ada berbagai fitur keamanan untuk mencegah tidur yang kasar, termasuk peringatan yang terdengar atas pengeras suara dan lampu serta pemanasan yang dimatikan.