Minggu, 07 Juli 2019 21:43

Begini Keseruan Silaturahmi Danny dengan IKA Arsitek Unhas

Ibnu Kasir Amahoru
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Begini Keseruan Silaturahmi Danny dengan IKA Arsitek Unhas

Ikatan Alumni Arsitektur Unhas menggelar Halal Bi Halal di Dusun Tokka, Kecamatan Monccoloe, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan.

RAKYATKU.COM, MAKASSAR -- Ikatan Alumni Arsitektur Unhas menggelar Halal Bi Halal di Dusun Tokka, Kecamatan Monccoloe, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan.

Pelaksanaan Halal Bi Halal yang dirangkaikan dengan HUT IKA Arsitektur Unhas ini diinisiasi oleh mantan Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto yang juga selaku Ketua Arsitektur Unhas.

Menurut pria yang akrab disapa Danny ini, selain peringatan HUT IKA Arsitektur, kegiatan tersebut sebagai ajang silaturahmi dalam membahas bagaimana Sulawesi Selatan secara khusus dan Indonesia secara umum.

"Jadi selain Halal Bi Halal dan HUT ke 56 IKA Arsitektur Unhas, ini juga menjadi ajang silaturahim dan membicarakan segala hal yang tentunya untuk kepentingan bangsa ini, " kata Danny, Minggu (7/7/19).

Menurut Danny, pada momentum HUT Ke 56 IKA Arsitektur Unhas, hal yang paling menarik dalam acara ini, bukan hanya para alumni, tetapi mulai dari angkatan termuda sampai yang tertua itu hadir di acara ini.

"Jadi semua tingkatan alumni Arsitektur Unhas hadir, dari yang tertua sampai angkatan yang termuda, jadi sangatlah berbahagia keterwakilan masing-masing angkatan," ujarnya.

Selain itu, Danny menyebutkan suatu kebanggaan beberapa lulusan Arsitektur yang diamanahkan rakyat untuk memimpin sebuah wilayah, seperti Wali Kota Surabaya dan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.

"Bukit Tokka menjadi pilihan kami sebagai tempat membangun semangat para alumni dan membangun konsistensi dalam berkontribusi membangun Indonesia dua kali lebih baik lagi, terkhusus untuk Sulawesi Selatan," tutup Danny.