Minggu, 23 Juni 2019 22:01

Pembangkit Listrik Berbahan Jagung Akan Dibangun di Takalar

Ibnu Kasir Amahoru
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Ist.
Ist.

Bupati Takalar, Syamsari Kitta menemui pimpinan komisi VII DPR RI, Tamsil Linrung dan Dirjen Energi Baru Terbarukan EBTK Kementrian ESDM, FX Sutijastoto, Minggu, (23/06/2019).

RAKYATKU.COM - Bupati Takalar, Syamsari Kitta menemui pimpinan komisi VII DPR RI, Tamsil Linrung dan Dirjen Energi Baru Terbarukan EBTK Kementrian ESDM, FX Sutijastoto, Minggu, (23/06/2019).

Pertemuan tersebut terjadi saat kunjungan kerja Komisi VII di Sulsel yang meninjau pembangkit PLTA Bili-bili. 

Dalam pertemuan ini, Syamsari menyampaikan potensi Takalar dalam membangun pembangkit listrik biodiesel berbahan tongkol jagung.

Diketahui, Takalar merupakan kabupaten penghasil jagung terbesar di Sulsel. Dimana ada sekitar 26 ribu hektar pada tahun 2018.

"Dari studi kelayakan, Takalar sudah sangat siap membangun pembangkit biodiesel ini. Sebab, terdapat potensi menghasilkan listrik sampai 5 MW hanya dari bahan jagung," kata Syamsari Kitta dalam keterangan tertulis yang diterima.

Dalam kesempatan ini, Dirjen EBTK menyambut gembira kesiapan Takalar dan berjanji akan menurunkan tim dari ESDM untuk turun langsung ke Takalar dan membantu untuk persiapan rencana pembangkit listrik.