RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Puluhan musisi di Kota Makassar akan "ngamen" di taman Komunitas Penyanyi Jalanan (KPJ), pada Sabtu (10/5/2019). Nyanyi bersama musisi Makassar ini, dalam rangka penggalangan dana untuk biaya pengobatan Iswan Iwan Tompo.
Iswan adalah anak ketiga dari penyanyi kawakan dan pencipta lagu daerah Bugis Makasssar, Iwan Tompo Daeng Liwang. Iswan saat ini tengah dirawat di RS Bhayangkara Makassar, akibat kecelakaan tunggal pada 28 April lalu.
"Jadi besok komunitas seniman Makassar akan mengadakan pengumpulan dana untuk salah satu teman kita yang terkena musibah," ujar Humas Komunitas Pati Kala, Wandi Dg Kulle saat bertandang ke redaksi Rakyatku.com, pada Jumat malam (10/5/2019).
Kata Wandi, ada puluhan musisi yang ikut berpartisipasi dalam penggalangan dana yang berlangsung mulai pukul 15:00 Wita hingga jelang buka puasa. Harapannya, pengunjung yang datang juga banyak untuk memberikan bantuannya kepada anak Iwan Tompo itu.
"Karena teman kita yang mengalami kecelakaan ini, tidak ditanggung BPJS dan Jasa Raharja. Biaya perawatan dan pengobatannya itu kurang lebih Rp80 juta," ujarnya.
Selain itu, kumpul-kumpul tersebut juga sebagai ajang silaturahmi musisi lokal. Penyanyi dangdut Evi Masamba akan ikut hadir di acara itu.
"Ini juga menjadi ajang silaturahmi para penyanyi. Ini kesempatannya. Karena teman-teman musisi ini juga selama ini sibuk, besok kita harapkan datang semua," pungkas Wandi.